DELISERDANG, iNewsMedan.id- Sejumlah warga di Kecamatan Galang berharap rencana untuk membuka pengangkatan bagi guru-guru honorer menjadi Pegawai Pemerintah Pengangkatan Kerja (P3K) di Deli Serdang, bisa segera direalisasikan oleh Calon Bupati Deli Serdang-Calon Wakil Bupati Deli Serdang nomor urut 1 Sofyan Nasution, SE - Junaidi Parapat, SE, jika nantinya terpilih sebagai kepala daerah. Sebab, menurut warga, masih banyak guru honorer yang sudah mengabdi selama belasan tahun tetapi kesejahteraannya masih minim.
Hal ini disampaikan setidaknya dibenarkan Zulhaidir Nasution, Senin (18/11/2024) di Kecamatan Galang. Dia mengatakan, hal itu juga menimpa sang istri yang sudah menjadi guru honor selama 19 tahun.
"Masalah guru honor pak, terutama istri saya, sudah mengabdi 19 tahun tapi masih honor. Kemaren tes berulang kali tidak lulus. Kenapa guru honor ini tidak ada edukasi lagi supaya saat bapak 'duduk', kesejahteraannya diperhatikan pak," paparnya.
Menanggapi hal ini, Calon Bupati Deli Serdang nomor urut 1, Sofyan Nasution, SE menegaskan, tahun ini memang Pemerintah Kabupaten Deli Serdang tidak jadi membuka formasi pengangkatan honorer dikarenakan beberapa hal salah satunya diduga terkait anggaran.
"Seharusnya di Deli Serdang ini, sesuai aturan dari pemerintah yang pusat memerintahkan tidak ada lagi honorer. Tapi Pemkab Deli Serdang ini diduga tidak ada anggaran lagi," sebutnya.
Karena itu, lanjutnya, jika terpilih sebagai kepala daerah di Deli Serdang, Sofyan Nasution, SE dan Junaidi Parapat, SE akan meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) sehingga kas Pemkab naik dan bisa membuka formasi pengangkatan P3K tersebut.
"Makanya pertama, kalau saya jadi Bupati, pertama PADnya harus ditingkatkan. Formasi tahun ini seharusnya dibuka, tapi tidak dibuka. Maka saya bantu, setelah 'duduk', semua guru honor naik P3K, tidak ada lagi honorer," paparnya.
Tambahnya lagi, mengenai kesejahteraan guru swasta, jika sudah terpilih nanti, Sofyan-Junaidi akan melakukan koordinasi lintas instansi.
"Terkait (kesejahteraan) guru swasta, perlu adanya koordinasi lintas instansi. Karena itu, kita nanti harus panjang lebar berbicara ke lintas instansi terkait untuk bisa meningkatkan kesejahteraan guru swasta," tambahnya.
Editor : Ismail
Artikel Terkait