Joni Gagal Divalidasi Secaba TNI AD Padahal Dijanjikan Jokowi Diterima Langsung Masuk, Mama Sedih!

Vitrianda Hilba Siregar
Yohanes Gama Marchal Lau alias Joni saat diundang Presiden Jokowi ke Istana Negara pada 2018. Foto: INews TV

JAKARTA, iNewsMedan.id -  Yohanes Gama Marchal Lau alias Joni gagal divalidasi pendaftaran sekolah calon bintara (Secaba) TNI AD. Padahal pada 2018 lalu Joni sempat dijanjikan Presiden Jokowi langsung diterima masuk TNI AD.

Presiden Jokowi bertanya apa yang diinginkan oleh Joni. Bocah itu menjawab ingin sepeda dan renovasi rumah.

Joni juga ditanya mengenai apa cita-citanya. Dia mengaku ingin menjadi tentara dan langsung didukung oleh Jokowi.

"Pengen jadi tentara? Ya sudah nanti langsung daftar ke Panglima, langsung diterima kamu, sudah ya," kata Jokowi ketika itu.

Pertanyaan dari Jokowi itu dilontarkan saat mengundang Joni ke Istana Negara. Joni pada 2018 adalah bocah yang memanjat tiang bendera saat  upacara peringatan HUT RI pada 2018 lalu. Joni memanjat tiang bendera untuk membetulkan tali yang tersangkut di atas tiang.

Aksi Joni saat itu menjadi viral dan dianggap sebagai bocah SMP yang berjasa dan diundang ke Istana Negara.

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network