Saiful Kembali Pimpin Ketua Persatuan Wartawan Unit Pemko Medan, Ini Pesan Bobby Nasution

Jafar
Ketua Persatuan Wartawan Unit Pemko Medan, Syaifullah Defaza. (Foto: iNewsMedan.id/Jafar)

MEDAN, iNewsMedan.id - Siapapun yang nanti terpilih sebagai ketua diharapkan dapat bersama-sama Pemko Medan untuk mencerdaskan masyarakat melalui pemberitaan-pemberitaan yang akurat guna menuju Indonesia Emas 2045. Ditambah lagi tantangan globalisasi ke depannya akan lebih berat sehingga dibutuhkan kolaborasi bersama untuk menghadapinya.

Pesan ini disampaikan Wali Kota Medan Bobby Nasution saat menghadiri Pemilihan Ketua Persatuan Wartawan Unit Pemko Medan periode 2024-2026 di Gedung TP PKK Kota Medan Jalan Rotan, Rabu (6/3).

"Perbanyak berita yang baik dan akurat untuk menyikapi berita-berita hoax di tengah masyarakat. Saya ingin ketua terpilih nanti dapat menjadi wadah informasi yang baik dan akurat bagi masyarakat," kata Bobby Nasution.

Ditegaskan Bobby Nasution, berita atau informasi yang baik itu bukan artinya  memuji-muji atau membenar-benarkan yang salah, tapi informasi yang baik itu menyajikan berita yang tepat dan akurat.

Sebagai upaya menundukung peningkatan SDM, kata Bobby Nasution, Pemko Medan melalui Persatuan Wartawan Unit Pemko Medan memfasilitasi wartawan untuk mengikuti Uji Kompetensi Wartawan (UKW).

"Mudah-mudahan UKW yang kita fasilitasi ini dapat memberikan manfaat bagi seluruh wartawan yang bertugas di lingkungan Pemko Medan," harapnya.

Sebelumnya, Ketua Panitia Pemilihan, M Said dalam laporannya menjelaskan, pemilihan Ketua Persatuan Wartawan Pemko Medan kali ini diikuti sebanyak 150 wartawan yang bertugas di Pemko Medan sebagai pemilih.

"Ada dua kandidat yang maju dalam pemilihan ini," ujarnya.

Selain itu, Said menjelaskan, proses pemilihan sendiri sudah berjalan hampir sebulan dengan berbagai tahapan seperti, pendaftaran hingga pemilihan.

Sementara itu, seusai pemilihan, Ketua terpilih Syaifullah Defaza mengatakan dengan kemenangannya ini bisa mengakomodir rekan-rekan wartawan untuk selalu bersinergi dalam pemberitaan di Pemko Medan.

"Semoga keberhasilan ini akan membawa perubahan positif dan kemajuan di dunia jurnalistik Pemko Medan," harap Saiful.

Editor : Odi Siregar

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network