PLN Kembali Listriki 272 Warga Tidak Mampu di Kabupaten Serdang Bedagai 

Ismail
Staff Ahli Direktur Retail dan Niaga PT PLN (Persero), Nimrod Gordon Sitorus memberikan sambutan dalam peresmian dan penyalaan program Bantuan Pasang Baru Listrik (BPBL) di Desa Tebing Tinggi, Kecamatan Tanjung Beringin, Kabupaten Serdang Bedagai.

Liza sari wahyuni, salah satu penerima manfaat mengungkapkan kegembiraannya mendapatkan bantuan program BPBL. Perempuan yang suaminya berprofesi sebagai nelayan ini biasanya memperoleh listrik menyalur dari tetangga. 

“Terima kasih kami ucapkan kepada pemerintah dan PLN atas bantuan pasang baru listrik dirumah kami. Kini, kami tidak perlu khawatir jika ingin menggunakan listrik untuk kebutuhan sehari – hari,” ungkap Liza. 

Di tempat terpisah, General Manager PLN UID Sumatera Utara, Awaluddin Hafid mengucapkan selamat kepada 272 warga Kabupaten Serdang Bedagai yang telah menikmati listrik melalui program Bantuan Pasang Baru Listrik (BPBL).

“Selamat kepada 272 penerima bantuan program Bantuan Pasang Baru Listrik (BPBL) di Desa Tebing Tinggi, Kecamatan Tanjung Beringin dan Pekan Bandar Khalifah, Kecamatan Bandar Khalifah, Kabupaten Serdang Bedagai. Ini merupakan bukti Negara hadir untuk masyarakat,” pungkas Awaluddin.

 

Editor : Ismail

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network