5 Pemain Sepak Bola yang Berasal dari Keluarga Kaya Raya, Nomor 2 Hugo Lloris

Rilo Pambudi
Hugo Lloris. (Foto: Twitter Tottenham Hotspur)

4. Mario Gotze

Pemain Eintracht Frankfurt, Mario Gotze, adalah orang yang hidup berkecukupan sejak kecil karena kekayaan ayahnya, Jurgen Gotze. 

Ayah Mario Gotze merupakan seorang profesor yang bekerja di Universitas Teknologi Dortmund. Sebelum itu, Jurgen Gotze juga merupakan anggota departemen ilmu komputer di Universitas Yale Amerika Serikat.

Kekayaan dan pengaruh ayahnya berperan besar dalam perkembangan pemain yang kini berusia 30 tahun itu, khususnya saat di Borussia Dortmund.

5. Faiq Bolkiah 

Faiq Bolkiah adalah pemain berpaspor Brunei Darussalam yang lahir dari keluarga super kaya. Mantan pemain di Liga Portugal bersama tim Maritimo itu ternyata masih bagian dari keluarga Kesultanan Brunei Darussalam.

Sebelum ke Portugal, Faiq sempat bermain Leicester City secara gratis pada bursa transfer musim panas 2020. Kini, pesepak bola yang memiliki garis keturunan dari kesultanan Brunei Darussalam itu bermain di Thailand bersama Chonburi FC.

Faiq Bolkiah adalah anak dari pangeran Jefri Bolkiah, yang tak lain merupakan saudara kandung raja Brunei Darussalam, Hassanal Bolkiah. Dengan kata lain, Faiq adalah keponakan dari Sultan Brunei saat ini. Pesepakbola kelahiran 9 Mei 1998 itu pernah ditaksir memiliki kekayaan mencapai USD20 milliar atau sekira Rp280 trilliun.

Artikel ini telah terbit di halaman iNews.id dengan judul 5 Pemain Top Ini Ternyata Berasal dari Keluarga Kaya Raya, Andrea Pirlo hingga Keluarga Kesultanan



Editor : Odi Siregar

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network