5 Negara yang Memiliki Pebulu Tangkis Terbaik di Kejuaraan Dunia BWF

Mirsya Anandari Utami
Ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon penampilannya di Kejuaraan Dunia BWF selalu ditunggu Badminton Lovers. (Foto: Twitter/@INABadminton)

JAKARTA, iNewsMedan.id - 5 negara ini dikenal memiliki pebulu tangkis terbaik di Kejuaraan Dunia BWF. Salah satunya tentu saja berasal dari Indonesia yang kerap berprestasi dalam ajang bergengsi ini.

The Badminton World Federation yang merupakan kepanjangan dari BWF adalah sebuah organisasi internasional yang menaungi bulu tangkis dunia. Dengan 198 negara anggota yang tersebar di berbagai penjuru, BWF menyelenggarakan berbagai kompetisi besar, seperti Thomas & Uber Cup, Sudirman Cup, dan Kejuaraan Dunia BWF.

Tahun ini, BWF kembali menyelenggarakan salah satu kompetisinya yaitu Kejuaraan Dunia BWF yang diadakan pada 22 sampai 28 Agustus 2022 di Tokyo, Jepang. Dalam kejuaraan ini, pemain bulu tangkis dari seluruh dunia berkumpul dan berkompetisi untuk memperebutkan penghargaan internasional.

Dari pertandingan yang diselenggarakan, BWF turut mengumpulkan poin dari setiap pemain. Poin-poin tersebut diurutkan dalam sebuah peringkat yang akan diperbarui setiap minggu oleh BWF. Adapun peringkat World Team Ranking dari setiap negara akan di-update 3 bulan sekali, di mana data terbaru ada pada Januari 2020. Indikator penilaian dari World Team Ranking diambil dari 6 sektor, yaitu sektor Tunggal Putra (MS), Tunggal Putri (WS), Ganda Putra (MD), Ganda Putri (WD), Ganda Campuran (XD), dan Sudirman Cup. Berikut lima negara dengan pemain bulu tangkis terbaik berdasarkan World Team Ranking BWF.

Berikut 5 Negara dengan Pebulu Tangkis Terbaik di Kejuaraan Dunia BWF:

1. China


Pebulu tangkis ganda putri China, Chen Qing Chen/Jia Yi Fan. (Foto: Instagram/@chenqingchen0623)

China terkenal akan berbagai prestasinya di ajang kompetisi dunia. Negara ini selalu menjadi langganan dalam kemenangan sebuah turnamen. Tak heran jika China menempati peringkat pertama dalam World Team Ranking BWF dengan 12.200 poin. Kemenangan ini tentunya tidak lepas dari peran para atlet China yang berbakat seperti Chen Yu Fei, He Ji Ting, dan Chen Qing Chen. Bahkan, China juga menempati peringkat pertama dalam ganda wanita yang dimainkan oleh Chen Qing Chen dan Jia Yi Fan pada minggu pertama Kejuaraan Dunia BWF 2022.

Perolehan poin negara China terbagi dalam rincian berikut, 1.500 poin dalam Tunggal Putra, 1.500 poin pada Tunggal Putri, 1.200 poin pada Ganda Putra, 1.500 poin pada Ganda Putri, 1.500 poin pada Ganda Campuran, dan 5.000 poin pada Sudirman Cup.

2. Jepang


Pebulu tangkis tunggal putri Jepang, Akane Yamaguchi. (Foto: Twitter/@YonexAllEngland)

Selanjutnya, ada Jepang di peringkat kedua. Negara yang dikenal unggul dalam teknologi ini juga unggul dalam bidang olahraga. Namun, sangat disayangkan, setelah menempati peringkat pertama di tahun 2019, Jepang disusul China yang membuatnya turun ke peringkat kedua. Saat ini, terdapat salah satu pemain Jepang yang menempati peringkat satu, yaitu Akane Yamaghuci yang berada pada sektor Tunggal Putri.

Poin yang diperoleh Jepang dalam ajang BWF terpaut 700 poin dari China, yaitu 11.500. Poin tersebut diambil dari berbagai sektor, yaitu 1.500 poin dalam Tunggal Putra, 1.500 poin pada Tunggal Putri, 1.500 poin pada Ganda Putra, 1.500 poin pada Ganda Putri, 1.500 poin pada Ganda Campuran, dan 4.000 poin pada Sudirman Cup.

Editor : Odi Siregar

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network