Layanan Posyandu Gratis Hadir di Berbagai Kota, Beri Edukasi Pentingnya Kesehatan Ibu dan Anak
MEDAN, iNewsMedan.id - Alfamart dan Zwitsal kembali berkolaborasi dalam program "Alfamart Sahabat Posyandu" untuk menjangkau ribuan keluarga di 34 kota dan kabupaten di Indonesia. Sepanjang September 2025, program ini fokus pada edukasi dan pelayanan kesehatan dasar bagi ibu dan anak, termasuk pentingnya menjaga kesehatan kulit bayi.
Inisiatif yang dimulai sejak 2023 ini terus berjalan rutin setiap bulan. Sampai saat ini, program telah menjangkau puluhan ribu keluarga melalui ribuan titik posyandu, bekerja sama dengan kader kesehatan dan dinas terkait. Salah satu kegiatan terbarunya berlangsung di halaman gerai Alfamart di Jalan Sei Batanghari, Medan, pada Jumat (19/9/2025).
Komitmen Kesehatan Ibu dan Anak
Rani Wijaya, Corporate Communications General Manager Alfamart, menyatakan bahwa Alfamart berkomitmen untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat, terutama ibu dan anak. "Melalui program ini, kami ingin memastikan edukasi gizi dan pelayanan kesehatan dasar bisa diakses lebih dekat oleh keluarga," ujarnya.
Dalam kegiatan ini, para ibu membawa anak mereka untuk mendapatkan beragam layanan, seperti:
- Pemeriksaan tumbuh kembang (berat dan tinggi badan)
- Pemberian vitamin dan imunisasi
- Pengecekan kesehatan kulit
- Distribusi Pemberian Makanan Tambahan (PMT)
Editor : Jafar Sembiring