get app
inews
Aa Text
Read Next : OREO Pokémon Launch Party Mengakhiri Perjalanan Kolaborasi Epik di Medan

Oreo Donasikan 2,5% Keuntungan Penjualan untuk Bantu Pendidikan Anak Yatim Piatu di Indonesia

Jum'at, 21 Maret 2025 | 17:19 WIB
header img
Oreo Donasikan 2,5% Keuntungan Penjualan untuk Bantu Pendidikan Anak Yatim Piatu di Indonesia. Foto: Istimewa

JAKARTA, iNewsMedan.id - Oreo, merek biskuit ternama dari Mondelez Indonesia, meluncurkan program 'Oreo Berbagi Serunya Berilmu' untuk mendukung pendidikan anak yatim piatu di Indonesia. Program ini bertujuan untuk memberikan kesempatan pendidikan yang lebih baik bagi anak-anak yang kurang beruntung, sehingga mereka dapat meraih mimpi di masa depan.

Dalam program ini, Oreo akan mendonasikan 2,5% dari keuntungan penjualan produknya untuk mendukung pendidikan 1.500 anak yatim piatu di berbagai wilayah Indonesia. Donasi tersebut akan disalurkan dalam bentuk alat bantu belajar, seperti laptop, tas sekolah, dan peralatan lainnya yang akan membantu proses belajar anak-anak.

Zaenal Abidin, Direktur PT Mondelez Indonesia Manufacturing, menjelaskan bahwa program ini merupakan bagian dari komitmen berkelanjutan Mondelez Indonesia untuk menyebarkan semangat kebaikan dan menciptakan momen kebahagiaan bagi masyarakat Indonesia. 

"Kami percaya bahwa setiap anak memiliki potensi dan mimpi yang luar biasa. Dengan bekal pendidikan, peluang untuk meraih kehidupan yang layak di masa depan akan menjadi lebih besar," ujarnya, Jumat (21/3/2025).

Program 'Oreo Berbagi Serunya Berilmu' mendapat apresiasi dari Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah Republik Indonesia. Vivi Andriani, Kepala Biro Perencanaan dan Kerja Sama Kemendikdasmen, menyatakan bahwa program ini sejalan dengan upaya pemerintah dalam pemenuhan hak dasar anak, khususnya di bidang pendidikan.

Editor : Jafar Sembiring

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut