get app
inews
Aa Text
Read Next : Konflik di Hutan Konsesi TPL: Massa Anarkis Rusak Fasilitas dan Lukai Pekerja

Mayjen TNI Rio Firdianto Resmi Jabat Pangdam I/BB, Tekankan Pentingnya Disiplin Prajurit

Rabu, 04 Desember 2024 | 15:04 WIB
header img
Mayjen TNI Rio Firdianto Resmi Jabat Pangdam I/BB, Tekankan Pentingnya Disiplin Prajurit. Foto: Istimewa

MEDAN, iNewsMedan.id - Mayjen TNI Rio Firdianto resmi menjabat sebagai Panglima Kodam I/Bukit Barisan pada Selasa (3/12/2024). Dalam acara serah terima jabatan yang berlangsung khidmat, Pangdam yang baru ini menekankan pentingnya disiplin, etos kerja, dan dedikasi tinggi bagi seluruh prajurit Kodam I/BB.

Mayjen TNI Rio Firdianto mengajak seluruh prajurit untuk terus meningkatkan kinerja dan profesionalisme dalam menjalankan tugas. Ia juga berharap Kodam I/BB di bawah kepemimpinannya dapat semakin solid dan berkontribusi bagi bangsa dan negara.

"Mohon dukungan seluruh Prajurit agar Kodam I/BB yang kita cintai ini menjadi satuan yang dapat diandalkan dalam menjaga kedaulatan, keutuhan dan kehormatan bangsa," tegasnya.

Sementara itu, Letjen TNI Mochammad Hasan yang sebelumnya menjabat sebagai Pangdam I/BB menyampaikan ucapan terima kasih atas dukungan dan kerjasama selama masa kepemimpinannya. Ia yakin bahwa Kodam I/BB akan semakin maju di bawah kepemimpinan Mayjen TNI Rio Firdianto.

"Selama 14 bulan menjalankan tugas di Kodam I/BB ini, saya bangga atas dukungan dan dedikasi dari semua Prajurit. Saya berharap, hal serupa juga diberikan kepada Pangdam I/BB, Mayjen TNI Rio Firdianto, sehingga Kodam I/BB semakin maju," tutup Letjen TNI Mochammad Hasan.

Editor : Jafar Sembiring

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut