get app
inews
Aa Text
Read Next : Kisah Inspiratif: Prof Surjono Guru Besar IPB Raih Gelar S1 Hukum di Usia Senja

Inspiratif! Kepala SMK Sultan Iskandar Muda Sabet Gelar Nasional di Jambore GTK

Minggu, 01 Desember 2024 | 20:28 WIB
header img
Melda Susanti Sihite, S.Pd, Kepala SMK Sultan Iskandar Muda Medan Sunggal, menerima penghargaan sebagai Kepala SMK Inovatif Terfavorit tingkat nasional pada Jambore GTK Inovatif 2024 di Menara Peninsula Hotel, Jakarta, Jumat (29/11/2024). (iNewsMedan.id)

MEDAN, iNewsMedan.id- Kepala SMK Sultan Iskandar Muda Medan Sunggal, Melda Susanti Sihite, S.Pd, meraih penghargaan sebagai Kepala SMK Inovatif Terfavorit tingkat nasional dalam ajang Jambore GTK Inovatif 2024 kategori Kepala Sekolah. Acara yang digelar oleh Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) RI ini berlangsung di Menara Peninsula Hotel, Jakarta, pada Jumat (29/11/2024) malam.

Jambore GTK Inovatif diselenggarakan untuk memperingati Hari Guru Nasional (HGN) 2024 sekaligus memberikan apresiasi kepada para guru dan tenaga kependidikan yang telah berinovasi dalam penerapan Kurikulum Merdeka.

Melda, yang merupakan alumni Universitas Negeri Medan jurusan Pendidikan Akuntansi dan saat ini sedang menempuh pendidikan Magister Psikologi di Universitas Medan Area, menyatakan bahwa prestasi ini tak lepas dari dukungan Ketua Yayasan Perguruan Sultan Iskandar Muda, Finche Kosmanto, SE., M.Psi.

"Saya sangat berterima kasih atas kepercayaan yang diberikan. Selain itu, motivasi saya juga datang dari Ketua Dewan Pembina Yayasan, dr. Sofyan Tan, yang selalu menjadi panutan dan sumber inspirasi bagi kami semua," ujar Melda saat ditemui di sekolah, Sabtu (30/11).

Melda berharap prestasinya dapat menginspirasi para guru di lingkungan Yayasan Perguruan Sultan Iskandar Muda (YPSIM). Sebelum meraih penghargaan nasional, ia telah terpilih sebagai juara pertama dalam seleksi Jambore GTK Inovatif tingkat Provinsi Sumatera Utara yang diselenggarakan oleh Balai Besar Guru Penggerak (BBGP) Sumut pada 8 November 2024.

Seleksi tingkat provinsi melibatkan serangkaian tahapan, mulai dari penulisan esai dan video inovasi berdurasi maksimal 10 menit hingga wawancara dengan tim seleksi. Melda kemudian bersaing dengan tiga kandidat terbaik dalam sesi gelar wicara di Hotel Four Point Medan, hingga akhirnya terpilih untuk mewakili Sumut di tingkat nasional.

Dalam seleksi nasional, Melda menulis esai berjudul "Meningkatkan Prestasi Sekolah Melalui Gerakan Semangat Muda Kreatif (SMK) di SMKS Sultan Iskandar Muda". Esai tersebut memaparkan program-program inovatif seperti Pameran Merdeka Berkarya, Teaching Factory, Penguatan Karakter, dan keterlibatan orang tua serta industri.

Program-program ini dirancang untuk mendorong siswa mengembangkan kreativitas, membangun karakter yang kuat, dan meningkatkan kompetensi sesuai kebutuhan dunia kerja. Semuanya dikemas dalam slogan "Semangat Muda Kreatif (SMK)".

Editor : Ismail

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut