get app
inews
Aa Text
Read Next : Pelatihan Diklat Penulisan Karya Ilmiah di IAKN Prodi MPK, Bantu Sistematika Penulisan Terstruktur

Pekan Kreatif Mahasiswa Prodi Manajamen Pendidikan Kristen IAKN, Pererat Hubungan Antar Mahasiswa

Sabtu, 23 November 2024 | 17:52 WIB
header img
Pekan Kreatif Mahasiswa Prodi Manajamen Pendidikan Kristen IAKN. (Foto: Istimewa)

Dengan format yang interaktif, para peserta menunjukkan antusiasme dan semangat kompetensi yang tinggi. 

Tim yang berhasil meraih juara pertama adalah dari sem 3 group b, juara kedua dari semester 7 group a, dan juara ketiga dari semester 5 group a inilah pemenang cerdas cermat yang berhasil melewati sejumlah ronde yang menegangkan.

Perlombaan Futsal

Selain cerdas cermat, pertandingan futsal juga menarik perhatian banyak mahasiswa. Acara ini tidak hanya menampilkan keterampilan olahraga, tetapi juga mendorong semangat tim dan persahabatan antar mahasiswa. 

Tim futsal dari semester 7 meraih juara pertama, tim futsal dari sem 1 meraih juara kedua dan tim futsal dari sem 3 meraih juara ke tiga. Itulah tim yang sukses menjuarai kompetisi ini setelah berhasil mengalahkan lawan lawannya dengan skor telak. Kegiatan ini sangat seru dan membuat setiap peserta lebih dekat satu sama lain.

Perlombaan Debat Akademik

Debat akademik juga perlombaan yang tidak kalah menarik juga, peserta debat menunjukkan kemampuan argumentasi dan retorika yang mengesankan. 

Para juri yang terdiri dari dosen dosen berpengalaman memberikan penilaian berdasarkan stuktur argumen, kejelasan penyampaian , dan kemampuan menjawab pertanyaan. Tim dari sem 7 group A meraih juara satu, tim dari sem 5 group A meraih juara 2 dan tim dari sem 3 group b meraih juara 3 berkat argument yang kuat dan penyampaian jawaban yang meyakinkan.

Pekan kreativitas ini ditutup dengan seremoni penghargaan yang dihadiri oleh dosen dan seluruh mahasiswa prodi manajemen pendidikian Kristen. Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi ajang untuk mengembangkan kompetensi mahasiswa serta mempererat hubungan antar mahasiswa dan dosen. 

Dengan suksesnya pekan kreatifitas ini Program Studi Manajemen Pendidikan Kristen tidak hanya menunjukkan prestasi akademis, tetapi juga kemampuan sosial dan kepemimpinan mahasiswa internal maupun eksternal kampus.

Editor : Chris

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut