get app
inews
Aa Text
Read Next : Ketua Umum Pengurus Yayasan UISU Peringati Sumpah Pemuda di STAI Pematangsiantar, Ini Pesannya

Wirausaha Mahasiswa UISU Lolos KMI Expo di Kendari

Kamis, 17 Oktober 2024 | 16:15 WIB
header img
Wirausaha Mahasiswa UISU Lolos KMI Expo di Kendari. Foto: Istimewa

MEDAN, iNewsMedan.id - Wirausaha makanan sehat mahasiswa UISU yang didaftarkan pada program Pembinaan Mahasiswa Wirausaha (P2MW) Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi, lolos mengikuti KMI Expo XV 2024 di Kendari, Sulawesi Tenggara.

Tim terdiri empat mahasiswa Fakultas Agama Islam (FAI), yakni Muhammadin sebagai ketua tim, Alif Khairur Azhar (bidang produksi), Fikri Aqil (keuangan) dan Siti Aulia Rahma (pemasaran) direncanakan tiba di Kendari pada 20 Oktober 2024.

Mereka didampingi Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan Alumni dan Kewirausahaan (KAK) Ir Abdul Haris, MT dan dosen pembimbing Dr Nurhaizan Sembiring, MA.

Wakil Rektor III Ir Abdul Haris, MT mengatakan pihaknya siap mengikuti KMI Expo XV 2024, yang digelar di Universitas Halu Oleo, Kendari pada 23 hingga 25 Oktober.

"Kami telah mempersiapkan semua yang dibutuhkan, seperti bahan dagangan, hiasan untuk stand dan karnaval. Nantinya semuanya akan dinilai," kata Abdul Haris di Kampus UISU Jalan Sisingamangarja, Kota Medan, Kamis (17/10/2024).

Editor : Odi Siregar

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut