HOEGENG Imam Santoso sosok mantan Kapolri ini pernah berdinas di Polda Sumut. Sosoknya sederhana namun tegas. Hoengeng pernah marah besar bahkan sempat menggebrak meja saat anaknya Aditya Hoegeng atau Didit meminta ayahnya menerima tawaran menjadi duta besar atau dubes.
Dikutip dari Buku Hoegeng Polisi dan Menteri karya Suhartono, Hoegeng juga memberikan alasan kepada keluarganya, mengapa ia tidak mengambil jabatan tersebut.
“Yang pertama, Papimu ini seorang polisi, dan harusnya ditugaskan sebagai polisi saja, bukan dubes. Untuk menjadi dubes, harus seorang diplomat,” jelas Hoegeng kepada keluarganya.
Anak-anaknya yang ingin merasakan bagaimana rasanya di luar negeri kemudian menawar kepada ayahnya tersebut, “Kita, kan, belum tahu luar negeri, Pap. Kalau Papi jadi dubes, kita bisa ke luar negeri gratis,” ujar Didit kepada sang ayah.
Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta