get app
inews
Aa Text
Read Next : Pertamina Enduro VR46 Racing Team Menjadi Tim Satelit Utama Ducati di MotoGP

MotoGP Thailand Jadi Seri Pembuka Musim 2025-2026

Kamis, 22 Agustus 2024 | 09:00 WIB
header img
MotoGP Thailand Jadi Seri Pembuka Musim 2025-2026. (Foto: Istimewa)

BURIRAM, iNewsMedan.id - Promotor MotoGP, Dorna Sports, resmi mengumumkan seri pembuka MotoGP musim 2025-2026 berlangsung di Thailand.

Ini menjadi kali pertama dalam 25 tahun terakhir musim MotoGP akan dimulai dari Asia Tenggara. Untuk tahun depan, rencananya GP Thailand 2025 digelar pada 28 Februari hingga 2 Maret 2025.

“MotoGP dengan bangga mengumumkan bahwa Grand Prix Thailand akan menjadi pembuka musim pada tahun 2025 dan 2026. Sirkuit Internasional Chang di Buriram akan menyambut olahraga paling menarik di dunia tersebut pada tanggal sementara 28 Februari hingga 2 Maret 2025, menjadikannya pertama kalinya dalam lebih dari 25 tahun musim dimulai di Asia Tenggara,” tulis pernyataan resmi MotoGP di laman resmi mereka, Rabu (21/8/2024).

GP Thailand kali pertama masuk kalender balap MotoGP pada 2018. Sampai sekarang sudah empat kali Sirkuit Internasional Chang menjamu Marc Marquez dan kolega dengan jumlah penonton mencapai lebih dari 800.000 orang.

“Kami menyadari banyaknya manfaat sebagai pembuka musim. Ini menghadirkan peluang signifikan untuk memanfaatkan acara olahraga kelas dunia guna merangsang ekonomi dan menghasilkan pendapatan substansial sejalan dengan kebijakan Pariwisata Olahraga,” ujar Dr. Gongsak Yodmani, Gubernur Otoritas Olahraga Thailand.

“Salah satu faktor yang akan membuat musim 2025 sangat menarik adalah pergerakan pembalap yang signifikan antar tim. Ini tidak diragukan lagi akan memikat penggemar MotoGP di seluruh dunia karena mereka dengan penuh semangat mengantisipasi melihat pembalap top di motor baru mereka untuk pertama kalinya di Sirkuit Internasional Chang,” imbuhnya.

Editor : Odi Siregar

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut