get app
inews
Aa Text
Read Next : Bobby Nasution Jadi Gubernur Termuda di Usia 33 Tahun Pimpin Sumatera Utara

Cegah Korupsi di Sumut, Edy Rahmayadi: Jangan Sampai Kita Ketangkap, Kerjalah dengan Baik

Rabu, 23 Februari 2022 | 16:36 WIB
header img
Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi rapat koordinasi pencegahan dan pemberantasan korupsi bersama Komisi Pemberantasan Korupsi, Rabu (23/2/2022). (Foto: Istimewa)

Sementara itu, Wakil Ketua KPK, Alexander Marwata mengungkapkan fokus kordinasi pencegahan korupsi, yakni perencanaan dan penganggaran APBD, pengadaan barang dan jasa, perizinan, aparat pengawasan intern pemerintah (APIP).

Kemudian, manajemen aparatur sipil negara (ASN), optimalisasi pajak daerah, manajemen aset daerah, dan tata kelola dana desa. Alexander mengatakan semua dilakukan untuk kepentingan rakyat, bukan malah sebaliknya, pribadi atau kelompok.

"Masyarakat merasakan dengan pelayanan, jangan masyarakat dipersulit terkait dengan perizinan. Barang dan jasa harus sesuai dengan ketentuan," terang Alexander.

Alexander Marwata juga menyampaikan tujuan penyelenggara negara sesuai dengan Undang-Undang Dasar 1945 yakni memajukan kesejahteraan umum dan mencerdaskan kehidupan bangsa. 

"Apakah hal itu sudah tercapai? Bapak ibu selaku kepala daerah dan pejabat yang diberi mandat bisa menilainya sendiri. Apakah di daerah yang bapak ibu pimpinan kesejahteraan sudah terwujud atau belum," ujar Alexander.

Editor : Odi Siregar

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut