SINGAPURA, iNewsMedan.id - Bandara Changi di Singapura mendadak heboh dengan sekelompok emak-emak saat liburan Lebaran. Mereka memanfaatkan areal HSBC Rain Vortex di Jewel Changi Airport untuk makan bersama dengan menggelar tikar.
Baru-baru ini viral sebuah video yang menunjukkan sekelompok ibu-ibu menggelar tikar dan makan siang di sekitar air terjun buatan tertinggi di dunia ini. Video yang diunggah di TikTok oleh @rikooktasetiawan pada Minggu (14/4/2024) ini menarik perhatian netizen karena aksi tak biasa para ibu-ibu tersebut.
Dalam video tersebut, terlihat sekelompok ibu-ibu dengan baju seragam kotak-kotak kuning sedang menggelar tikar dan menyantap bekal mereka, lengkap dengan lauk pauk dan sambal. Mereka tampak menikmati suasana dan pemandangan HSBC Rain Vortex tanpa rasa khawatir.
Aksi para ibu-ibu ini pun memancing komentar dari netizen. Ada yang heran dan tak habis pikir, ada pula yang terhibur dengan tingkah mereka.
Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta