get app
inews
Aa Text
Read Next : Pemko Medan Dorong Penerapan Urban Farming sebagai Langkah Pengendalian Inflasi Daerah

Dukung Program Urban Farming, ibis Styles Medan Pattimura Luncurkan Kitchen Garden

Jum'at, 10 November 2023 | 14:30 WIB
header img
ibis Styles Medan Pattimura, sebagai hotel ternama di Kota Medan, baru-baru ini memperkenalkan Kitchen Garden pertamanya. (Ist)

MEDAN, iNewsMedan.id –  ibis Styles Medan Pattimura, sebagai hotel ternama di Kota Medan, baru-baru ini memperkenalkan Kitchen Garden pertamanya. 

Inisiatif ini mencerminkan komitmen hotel yang berada di bawah bendera Accor Group untuk turut serta dalam menjaga lingkungan yang berkelanjutan. 

Peluncuran Kitchen Garden, yang bekerja sama dengan Kelurahan Darat Kota Medan, diadakan secara resmi pada Rabu (08/11) di area parkir ibis Styles Medan Pattimura, Jl. Pattimura No. 442, Kel. Darat, Kec. Medan Baru. Acara ini dihadiri oleh Lurah Kelurahan Darat, Kecamatan Medan Baru, Mikha Tarigan. 

Kitchen Garden ini menjadi bukti nyata dari komitmen ibis Styles Medan Pattimura dalam mendukung program Urban Farming yang diselenggarakan oleh Pemko Medan melalui Dinas Ketahanan Pangan Kota Medan. 

Sebagai bentuk dukungan, ibis Styles Medan Pattimura akan menyumbangkan sejumlah bibit tanaman untuk ditanam di daerah terbatas atau tempat tinggal masyarakat, menjadikan lahan tersebut sebagai sumber pangan yang lebih hijau. 

“Melalui bibit-bibit tanaman ini, diharapkan masyarakat dapat menggunakan hasil panennya sebagai sumber pangan atau bahkan menjualnya sebagai sumber penghasilan,” ungkap Alfi Dika, Senior Sales Manager ibis Styles Medan Pattimura. 

Alfi juga menjelaskan bahwa hotel akan memanfaatkan beberapa lahan kosong di area parkir untuk diubah menjadi Urban Farming atau Kitchen Garden. Rencananya, berbagai jenis tanaman organik dan kolam ikan akan ditanam di sana, yang nantinya dapat diolah menjadi hidangan makanan sehat bagi para tamu. 

“Konsepnya adalah menanam sendiri tanaman organik yang dapat diolah menjadi sumber pangan sehat untuk disajikan kepada tamu kami. Kami juga mengundang tamu untuk ikut serta dalam panen langsung tanaman dan ikan ini. Kitchen Garden ini dapat diakses oleh tamu yang ingin merasakan pengalaman langsung memetik tanaman dan menangkap ikan, yang kemudian akan dimasak dan disajikan untuk dinikmati,” papar Alfi Dika. 

Lebih lanjut, Alfi menjelaskan bahwa konsep ini secara tidak langsung juga menjadi kampanye positif kepada masyarakat, terutama tamu ibis Styles Medan Pattimura, tentang pentingnya mengadopsi pola makan sehat melalui sumber pangan organik. Ini juga mengajak masyarakat luas untuk mendukung ketahanan pangan melalui program Urban Farming yang digagas oleh Pemko Medan.

“Program ini sekaligus menjadi edukasi positif bagi masyarakat, bahwa hidup sehat dipengaruhi oleh sumber pangan yang sehat, dan juga sebagai komitmen bersama untuk menjaga dan melestarikan lingkungan agar menjadi lebih hijau,” tambahnya. 

Ibis Styles Medan Pattimura juga mengajak tamu dan masyarakat untuk mendukung Program Urban Farming ini agar Kota Medan menjadi lebih hijau dan terjaga. Para tamu yang ingin merasakan program ini dapat mengunjungi atau menginap di ibis Styles Medan Pattimura.

Editor : Ismail

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut