get app
inews
Aa Text
Read Next : Program Pemutihan Pajak Kendaraan Bermotor Resmi Berakhir Hari Ini, Masyarakat Serbu UPT Samsat

Implementasi Kurikulum Merdeka, KGBN Medan Sukses Gelar TPN X

Kamis, 31 Agustus 2023 | 11:45 WIB
header img
Komunitas Guru Belajar Nusantara (KGBN) Kota Medan sukses menggelar Temu Pendidikan Nusantara (TPN) X. (Foto: Istimewa)

MEDAN, iNewsMedan.id - Komunitas Guru Belajar Nusantara (KGBN) Kota Medan sukses menggelar Temu Pendidikan Nusantara (TPN) X pada Sabtu 26 Agustus 2023 dengan tema tumbuh berkelanjutan perubahan Pendidikan melampaui ruang kelas.

Acara kolaborasi dengan Komunitas Pengawas Belajar Nusantara (KPBN) Sumut ini dihadiri oleh 200 peserta dari berbagai daerah di Sumut dan ditambah 50 orang panitia TPN X Medan. Materi dalam acara TPN X mencakup Kelas Kemerdekaan, kelas kompetensi guru, kelas kompetensi pengawas dan cerdas cermat guru yang dikemas melalui quiziz dengan materi kompetensi guru perdirjen 2626. 

Hadir dalam acara ini perwakilan dari Yayasan guru belajar M. Abdurrahman, Ketua KPBN Sumut Rivolan Priyantu, Ketua BPP KGBN Sumut Surya Herdiansyah, dan beberapa kepala dinas terkait.
 
Ketua KGBN Kota Medan dan Kordinator TPN X KGBN Medan Kolabosari KPBN Sumut, Mahniar Sinaga, mengatakan bahwa TPN X sukses digelar berkat dukungan penuh dari BBGP Sumatra Utara.

"TPN merupakan ajang silaturahmi antara guru dan pengawas untuk belajar bersama implementasi kurikulum merdeka," katanya.

Ketua KPBN Sumut, Rivolan Priyanti, juga berpesan bahwa guru perlu mengecek kompetensinya sekalipun sudah bersertifikasi. 

"Sehingga dengan mengikuti CCG dan kelas kompetensi guru ini, guru bisa berefleksi tentang kompetensinya," ucapnya.
 
TPN adalah konferensi tahunan pendidikan skala internasional yang memfasilitasi unjuk karya penggerak perubahan pendidikan, baik guru, pemimpin dan pengawas sekolah serta semua pemangku kepentingan.

Adapun rangkaian kegiatan TPN ini mencakup tantangan praktik baik, pameran karya, dan apresiasi, demi mengekpresikan kemerdekaan belajar, mengembangkan kompetensi, menginisiasi kolaborasi, dan membangun karier. 

"Semoga tahun depan kami mendapatkan kesempatan lagi untuk menyelenggarakan TPN," ujar Mahniar Sinaga.

Editor : Jafar Sembiring

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut