JAKARTA, iNews.id - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) hari ini, Selasa (8/8/2023) berada pada level 6.886 dan dibuka dengan zona hijau.
IHSG diketahui juga sempat tembus hingga 6.907 dan pada pukul 09:05 WIB, indeks komposit merangkak naik sampai 0,24 persen ke 6.902,63.
Pada pembukaan sesi pagi ini diwarnai penguatan 199 saham, 130 melemah dan 240 lainnya stagnan. Nilai transaksi perdagangan mencapai Rpp458 miliar dari net-volume 1,2 miliar saham yang diperdagangkan.
Indeks LQ45 naik 0,23 persen di 968,616, indeks JII menguat 0,43 persen di 553,999, indeks IDX30 tumbuh 0,2 persen di 503,166, dan indeks MNC36 melesat 0,31 persen di 372,004.
Mayoritas sektor berada di zona hijau yakni energi 0,46 persen, bahan baku 0,45 persen, industri 0,16 persen, non-siklikal 0,13 persen, keuangan 0,18 persen, properti 0,18 persen, teknologi 0,05 persen, infrastruktur 0,2 persen, transportasi 0,15 persen. Sedangkan yang melemah ada siklikal 0,12 persen, dan kesehatan 0,12 persen.
Tiga saham yang memimpin top gainers antara lain PT ITSEC Asia Tbk (CYBR) naik 35,00 persendi Rp135, PT Pakuan Tbk (UANG) tumbuh 24,39 persen di Rp765, dan PT Sinar Eka Selaras Tbk (ERAL) menguat 15,90 persen di Rp452.
Sedangkan yang anjlok adalah PT Ingria Pratama Capitalindo Tbk (WIDI) merosot 15,00 persen di Rp102, PT Paperocks Indonesia Tbk (PPRI) turun 12,14 persen di Rp123, dan PT Multi Garam Utama Tbk (FOLK) jatuh 10,62 persen di Rp101.
Editor : Chris