get app
inews
Aa Text
Read Next : Pemprov Sumut Gelar Mudik Gratis Nataru, Sediakan 1.200 Kursi ke 6 Destinasi

Semester I Tahun 2023, Ekspor Kubis Asal Sumut Mencapai Rp36,69 Miliar

Jum'at, 28 Juli 2023 | 17:40 WIB
header img
Semester I Tahun 2023, ekspor kubis asal Sumut mencapai Rp36,69 Miliar. (Foto: Istimewa)

MEDAN, iNewsMedan.id - Badan Karantina Pertanian melalui Karantina Pertanian Belawan mencatat adanya nilai ekonomis  ekspor kubis asal Sumatera Utara (Sumut) selama Semeter I Tahun 2023 mencapai Rp36,69 miliar.

"Berdasarkan data IQ-Fast Badan Pertanian Belawan Semeter I Tahun 2023 atau periode Januari hingga Juni 2023  Karantina Belawan  telah melakukan sertifikasi ekspor kubis  dengan nilai ekonomis  Rp36,69 miliar. Hal ini meningkat sebanyak  20,21 persen dibanding periode sama tahun 2022  yang hanya berhasil  memperoleh  nilai ekspor sebanyak Rp. 30,52 miliar," kata Kepala Karantina Pertanian Belawan, Lenny Hartati, Jumat (28/7/2023).

Menurut Lenny prospek ekspor kubis Sumut terus menunjukkan grafik peningkatan dari tahun ke tahun. Kubis atau sering disebut sayur kol asal Sumut ini, sangat diminati oleh negara tujuan  khususnya Taiwan  sebagai negara tujuan ekspor utama karena pihaknya  selalu memenuhi permintaan negara tujuan. 

"Kubis rutin diekspor ke Taiwan, dengan frekuensi pengiriman 5 hingga 10 kontainer per minggu," ujar Lenny.

Lenny menjelaskan, Karantina Belawan kembali lagi melakukan sertifikasi ekspor kubis milik CV. BFAP sebanyak 72,9 ton dengan nilai ekonomis Rp279,9 juta  tujuan  negara Taiwan pada Rabu (26/7/2023). 

Editor : Jafar Sembiring

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut