get app
inews
Aa Text
Read Next : Polres Simalungun Razia Handphone Personel, Upaya Cegah Judi Online dan Jaga Citra Polri

Pelatihan Jurnalisme Digital, Dedi Sinuhaji: Jurnalis Harus Kreatif dalam Pemanfaatan Media Sosial

Rabu, 28 Juni 2023 | 14:48 WIB
header img
Pegiat Media Kreatif, Dedi Sinuhaji saat mengisi materi pelatihan Jurnalisme Digital di Kota Medan. (Foto: Istimewa)

Meminjam pesan bijak Pahlawan Nasional Ki Hajar Dewantara, kata Ilyas Sitorus, "Jadikan semua tempat ruang belajar. Jadikan semua hal menjadi pembelajaran".

Dari pesan itu, kata Ilyas Sitorus dapat dipetik makna bahwa semua hal yang terjadi dalam proses perkembangan hingga era digitalisasi ini, harus menjadi pembelajaran.

"Terus dan terus kita belajar, beradaptasi, untuk meningkatkan pengetahuan kita, meningkatkan produktivitas media kita," ujar Ilyas Sitorus yang hadir bersama Kabid PKP, Harvina Zuhra.

Ketua FWP Zulkifli Harahap mengapresiasi terlaksananya pelatihan digital jurnalisme yang didukung Dinas Kominfo Sumut tersebut. "Pelatihan ini berangkat dari keinginan kita bersama untuk terus meningkatkan kapasitas wartawan di era digital saat ini," ujar Zulkifli.

Sebagai mitra Pemprov Sumut dalam penyampaian informasi, edukasi dan sosialisasi serta bahkan kontrol sosial, Zulkifli menilai perlu sinergitas yang lebih erat ke depan untuk peningkatan kapasitas wartawan.

Selain Dedi Sinuhaji, hadir juga sebagai pemateri, yakni Ahli Pers Nurhalim Tanjung, M IKom, dan Korlip Tribun Medan T Agus Khaidir, serta dipandu moderator Nirwansyah Sukartara dan pembawa acara Jonris Purba.

Pelatihan Jurnalisme Digital ini diikuti oleh seluruh wartawan yang tergabung dalam FWP di lingkungan Pemprov Sumut.

Editor : Odi Siregar

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut