get app
inews
Aa Text
Read Next : Polda Sumut Sukses Amankan Event Aquabike, Angkat Reputasi Danau Toba di Mata Dunia

Identitas Supir Angkot yang Ancam Pengemudi Lain Sudah Diketahui

Selasa, 11 Januari 2022 | 17:16 WIB
header img
Polisi sudah mengetahui identitas supir angkot yang kejar dan ancam pengemudi mobil pribadi pakai dengan menggunakan senjata tajam jenis parang di Medan.

MEDAN, iNews-  Polisi sudah mengetahui identitas supir angkot yang kejar dan ancam pengemudi mobil pribadi pakai dengan menggunakan senjata tajam jenis parang di Medan.

Hal ini disampaikan  Kabid Humas Polda Sumatera Utara, Kombes Pol Hadi Wahyudi pada awak media ( 11/1).

"Satlantas Polrestabes Medan sudah mengetahui identitas supir angkot dan identitas kendaraannya juga pemilik kendaraan,"ucap Hadi.

Beberapa waktu lalu lanjut Hadi, penyidik  Satlantas Polrestabes Medan sudah mendatangi pool angkot tempat supir itu bekerja. Namun di sana, tim tidak menemukan pelaku.

"Informasi yang didapat dari lapangan, semenjak Vidio itu viral, supirnya berinisial RS sudah tidak lagi membawa angkot tersebut lagi. Entah sudah melarikan diri atau gimana yang jelas sudah tidak narek angkot lagi,"beber Hadi.

Selain itu, polisi juga akan memanggil pemilik angkot tersebut. "Rencananya nanti sore, penyidik akan memanggil pemilik dari angkot tersebut,"ucap Hadi Wahyudi.

Editor : Ismail

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut