Pasien Kecewa, Obat Isap Bagi Penderita Asma di RSK Paru Pemprov Sumut Kosong

MEDAN, iNewsMedan.id - Pasien Rumah Sakit Khusus (RSK) Paru Pemprov Sumatera Utara (Sumut) kecewa dengan pelayanan rumah sakit kerena obat isap bagi penderita asma beberapa bulan belakangan ini kosong.
Salah seorang pasien Agus mengatakan bahwa dirinya datang ke RSK Paru untuk berobat karena penyakit asma yang dideritanya. Namun, saat hendak berobat obat untuk penyakitnya tidak ada.
"Dari bulan Maret kemarin saya datang, tapi obat isap yang saya cari seperti Ventolin Inhaler dan Seretide Diskus kosong," katanya, Senin (6/5/2023).
Akibat kosongnya obat isap itu, banyak pasien yang kecewa dengan pelayanan yang diberikan oleh pihak rumah sakit tersebut.
"Banyak pasien kecewa, karena sudah lama tidak mendapatkan obat isap itu. Jika membeli di Apotek obat ini tergolong mahal, harganya Rp230 ribu hingga Rp250 ribu," ungkap Agus.
"Padahal, obat isap yang difasilitasi RSK Paru itu gratis. Kalau gini kami harus beli. Sementara, obat-obatan yang tersedia bagi penderita asma hanya obat tablet," kesalnya.
Oleh karena itu, Agus berharap kepada Pemprov Sumut khususnya Dinas Kesehatan untuk memperhatikan ketersediaan obet itu.
"Saya berharap Dinas Kesehatan respon cepatlah terkait kosongnya obat isap untuk penderita asma itu, jangan sampai sepertinya," harapnya.
Editor : Odi Siregar