Ada Kampung Arab di Middlesbrough Inggris, Banyak Jual takjil Sepanjang Jalan

Makanan takjil saat bulan puasa pun akan mudah ditemukan di sepanjang jalan dekat masjid tersebut. Juga tidak jarang, masjid tersebut membagikan makanan berbuka puasa ketika Ramadhan.
Namun tidak banyak diketahui, Middlesbrough juga merupakan tempat yang dihuni oleh masyarakat yang beragama Islam dari berbagai belahan dunia seperti Pakistan, Bangladesh, negara jazirah Arab lainnya maupun dari negara tetangga, seperti malaysia.
Sebuah town (kecamatan) yang terletak di bagian utara wilayah Kerajaan Inggris, tepatnya di antara kota besar Newcastle dan Leeds yang memiliki klub besar berkancah di Liga Champions Eropa, juga memilki klub bernama Middlesbrough FC.
Tidak seperti di London atau kota besar lainnya di Inggris, tinggal di Middlesbrough cukup affordable. Mengingat biaya akomodasi di Inggris cukup mahal dan sulit karena ini merupakan negara favorit tujuan masyarakat global.
Cukup sekira 400 poundsterling atau Rp7,5 juta untuk tinggal dalam sebuah kamar yang layak selama 4 minggu, mengingat periode sewa bukan menghitung bulan melainkan minggu. Tentu ini terbilang cukup murah jika dibandingkan biaya akomodasi di London dengan harga dua kali lipat.
Bagi sebagian besar Muslim yang tinggal bukan dalam negara mayoritas Muslim, tentunya memilih makanan menjadi sebuah tantangan tersendiri.
Bukan sekadar makan daging sapi atau daging ayam, tetapi memilih makanan juga perlu memerhatikan syariat Islam seperti proses pemotongan sehingga daging tersebut dapat dilabeli halal.
Editor : Chris