get app
inews
Aa Read Next : Ruangan Sat Intelkam Polresta Deliserdang Terbakar, Diduga Akibat Korsleting Listrik

7 Rumah di Kawasan Padat Penduduk Terbakar, Warga Jalan Bromo Berhamburan

Kamis, 19 Januari 2023 | 23:28 WIB
header img
7 rumah di kawasan padat penduduk di Jalan Bromo terbakar, Kamis (19/1/2023) malam. (Foto: Istimewa)

MEDAN, iNewsMedan.id - Kebakaran terjadi di kawasan padat penduduk di Jalan Bromo, Kecamatan Medan Area, Kamis (19/1/2023) malam. Akibat peristiwa tersebut 7 rumah warga hangus terbakar.

Dari informasi yang diperoleh bahwa kebakaran tersebut terjadi sekitar pukul 20.21 WIB. Di mana, api dengan cepat menyambar rumah warga yang semi permanen tepat di kawasan padat penduduk.

Warga sekitar yang melihat peristiwa tersebut langsung membantu untuk memadamkan kobaran api. Sementara, petugas pemadam kebakaran yang menerima informasi tersebut langsung ke lokasi kebakaran.

"Kebakaran tersebut menghanguskan 7 rumah warga," kata Plt Kepala Dinas Pencegahan dan Pemadam Kebakaran (DP2K) Kota Medan, M. Yunus saat di lokasi.

Kata Yunus, 7 rumah warga yang terbakar itu merupakan rumah semi permanen dan satu rumah mewah yang bertingkat. 

Editor : Jafar Sembiring

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut