MEDAN, iNewsMedan.id- Seorang pensiunan PNS di Medan berinisial AAR (60), menjadi korban pembunuhan dan perampokan. Pensiunan ini dibunuh oleh dua orang pria yang merupakan abang beradik berinisial KA dan A.
Pembunuhan ini terjadi di Desa Sempali, Kecamatan Percut Sei Tuan pada 23 Juli 2022. Kedua pelaku berhasil diringkus polisi.
“Korban ditemukan sudah meninggal pada tanggal 1 atau 2 Agustus 2022, lalu kita mendapat laporan dari keluarga,”ucap Kapolrestabes Medan Kombes Pol Valentino Alfa Taradefa di Mapolrestabes Medan, Selasa (23/8) petang kemarin..
Polisi kemudian menyelidiki kasus ini dan berhasil menangkap pelaku. Namun Valentino tidak merinci kapan pelaku ditangkap.
“Pelaku kita ungkap ini ada dua, inisial KA dari Aceh Barat Daya dan Inisial A dari Desa Alumas dari Aceh Selatan,”ujar Valentino
Saat ditangkap pelaku mencoba melawan petugas. Polisi lalu terpaksa menembak kaki ke dua pelaku. Saat diintrogasi mereka mengakui perbuatannya.
“Motifnya kedua pelaku mengambil barang milik korban, yaitu kendaraannya yaitu mobil,”ujar Valentino.
Meskipun begitu, Valentino belum merinci cara pelaku menghabisi korban. Baik korban dan pelaku diduga saling kenal. Saat ini proses penyelidikan masih terus dilakukan.
“Pasal yang disangkakan Pasal 338 junto 556 dan juga 365 ayat 3 dan 4, karena mengakibatkan korban meninggal dunia,”ujar Valentino.
Editor : Ismail