get app
inews
Aa Text
Read Next : Relawan Cabang 0202 KB FKPPI Deli Serdang Deklarasi Menangkan ADIL di Pilkada 2024

Pelaku Pembunuhan Siswa SD di Deli Serdang Diduga Orang Dalam Gangguan Jiwa

Rabu, 10 Agustus 2022 | 12:23 WIB
header img
Polisi Buru Pelaku Penikaman Pelajar SD di Deli Serdang (Foto: istimewa)

MEDAN, iNewsMedan.id - Pelaku kasus penikaman seorang pelajar berinisial SRB (10) saat korban sedang belajar diruang kelas di Jalan Murai Desa Sei Semayang Kecamatan Sunggal pada Selasa (9/8/2022) pagi. Pelaku yang merupakan paman korban diduga orang dalam gangguan jiwa (ODGJ).

"Betul, ada gangguan jiwa dan pernah dirawat di Rumah Sakit Jiwa (RSJ)," kata Kapolsek Sunggal, Kompol Chandra Yudha, Selasa (10/8/2022).

Disinggung soal motif pelaku penikaman terhadap korban, kata Kapolsek belum bisa diketahui, sebab pelaku sampai saat ini masih dalam pengejaran pihak kepolisian.

"Untuk motif belum kita ketahui, Insya Allah setelah kita tangkap. Baru kita ketahui motifnya apa," sebut Yudha.

Yudha mengungkapkan bahwa pihaknya sudah menyebar anggota untuk melakukan pencarian terhadap pelaku bernama Rahmat yang merupakan warga Desa Sei Semayang, Kecamatan Sunggal, Kabupaten Deli Serdang.

"Mohon doanya, semoga cepat ketangkap," tandas Yudha. 

Untuk diketahui bahwa kejadian tersebut terjadi Selasa (9/8/2022) sekitar pukul 07.30 WIB. Saat itu, korban SRB (10) sedang mengikuti aktivitas belajar mengajar di sekolahnya di Desa Sei Semayang, Kecamatan Sunggal, Kabupaten Deli Serdang.

Akibatnya, bocah malang itu, yang duduk di bangku Sekolah Dasar (SD) kelas IV sekolah Yayasan Baiti Jannati tewas dengan luka tikam dibagian dada sebelah kiri.

Editor : Jafar Sembiring

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut