get app
inews
Aa Text
Read Next : Rico Waas-Zaki Janji Latih Pedagang Pasar Tradisional agar Bisa Bersaing di Dunia Digital

Akulaku Group Dorong Peningkatan Literasi Keuangan Digital di Sumatera Utara

Rabu, 10 Agustus 2022 | 12:01 WIB
header img
Akulaku Group dorong peningkatan literasi keuangan digital di Sumut. (Foto: Istimewa).

MEDAN, iNewsMedan.id - Akulaku Group terus bersinergi menghadirkan sarana edukasi keuangan digital bagi generasi muda sebagai bagian dari upaya berkelanjutan dalam meningkatkan literasi keuangan digital di Sumatera Utara (Sumut).

Melalui keberlanjutan program literasi keuangan digiTal bertajuk 'Generasi Muda Semua Bisa', Akulaku Finance Indonesia, Bank Neo Commerce, dan Asetku memberikan ruang edukasi dan forum berbagi pengetahuan dalam keuangan digital di kampus Universitas Sumatera Utara (USU), Medan. 

Gelaran program berupa talkshow edukasi dan literasi finansial tersebut bukan hanya menghadirkan pemimpin bisnis dan praktisi keuangan di dalam ekosistem Akulaku Group, namun turut dihadiri oleh ratusan civitas akademika kampus Universitas Sumatera Utara (USU), Doli Muhammad Jafar Dalimunthe selaku Direktur Prestasi Mahasiswa & Kealumnian USU, Untung Santoso selaku Direktur Pengawasan Jasa Keuangan dari Kantor Regional 5 OJK Medan, beserta Wakil Gubernur Sumatera Utara, Musa Rajekshah.

Presiden Direktur Akulaku Finance Indonesia, Efrinal Sinaga mengatakan, kegiatan ini dilakukan agar setiap generasi muda selaku agent of change, dapat memperoleh pemahaman yang memadai dalam keuangan digital melalui inisiatif program literasi keuangan yang digulirkan.

"Dengan adanya kolaborasi di dalam edukasi keuangan ini, kami berharap seluruh layanan di dalam ekosistem Akulaku Group dapat memberikan pemahaman mendasar keuangan digital yang baik kepada generasi muda di era digital," katanya, Rabu (10/8/2022).

Lebih lanjut, Direktur Utama AsetKu Masa Paskalis Lingga menjelaskan, sistem dan fasilitas pembiayaan digital ini telah merubah life style masyarakat di era kenormalan baru yang berdampak meningkatkan transaksi e-commerce. Peningkatan demand ini secara otomatis akan menstimulir pertumbuhan supply dari para pelaku UMKM untuk menempatkan produksi barang dagangannya di etalase market place.

"Dengan terus meningkatnya akses terhadap produk dan jasa keuangan digital, peningkatan terhadap pemahaman keuangan digital juga harus terus dilakukan," jelasnya. 

"Melalui program kolaborasi literasi dan edukasi ini, AsetKu beserta ekosistem digital Akulaku Group lainnya berharap dapat membuka wawasan generasi muda tentang pemanfaatan jasa keuangan digital sekaligus memahami tentang adanya tantangan yang dihadapi dan juga perlunya kewaspadaan akan risiko-risiko yang dapat merugikan," sambung Masa Paskalis. 

Head of Loan Commercial & Channeling Business Bank Neo Commerce Satwika Daksawardhana yang turut hadir menuturkan, salah satu pendorong hadirnya ekonomi digital di Indonesia adalah karena tingkat penetrasi digital masyarakat yang cukup tinggi. Melalui kegiatan ini, BNC beserta ekosistem digital Akulaku Group lainnya berharap dapat memberikan edukasi yang efektif agar masyarakat dapat memaksimalkan penggunaan layanan keuangan digital yang tersedia saat ini. 

Akulaku Finance Indonesia pada paruh kedua tahun 2022 mulai menggulirkan program roadshow edukasi keuangan yang bertajuk 'Generasi Muda Semua Bisa'. Program tersebut merupakan sebuah komitmen untuk secara konsisten mengedukasi dan menjamin pemerataan literasi finansial dari setiap lapisan masyarakat di era digital.

Program literasi tersebut ditujukan untuk memberikan pemahaman dan solusi atas beragam persoalan keuangan digital seperti perencanaan finansial, pentingnya mengatur skala prioritas, dan cara bijak memanfaatkan akses pembiayaan digital sekaligus untuk memperkecil gapping antara index inklusi keuangan dengan index literasi keuangan.

Adapun gelaran inisiatif edukasi keuangan digital yang digulirkan oleh Akulaku Finance Indonesia tersebut akan difokuskan untuk tertuju kepada generasi muda di berbagai kota di Indonesia, khususnya yang berada di luar Pulau Jawa.

Editor : Jafar Sembiring

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut