MEDAN, iNews.id - Video seorang pengemudi ojek online ditabrak angkutan kota (Angkot) di Medan viral di media sosial (Medsos). Pasalnya, usai menabrak pengemudi Ojol itu, sopir angkot turun dan memukul ojol tersebut, Jumat (29/7/2022).
Dari informasi yang diperoleh, kejadian bermula saat pengemudi ojol yang berada di lampu merah simpang Jalan AR Hakim di balakangnya ada angkot 63 Jurusan Perumnas Mandala - Pinang Baris.
Angkot tersebut menabrak pengemudi ojol tersebut dari belakang dan ojol itu berkata "kok Abang tabrak aku" namun angkot tersebut memarahi ojol yang ditabraknya sehingga terjadi cek-cok dan supir angkot tersebut mengeluarkan besi dan selanjutnya angkot tersebut melarikan diri.
Karena angkot itu melarikan diri, ojol yang ditabraknya melaporkan kepada mitra lain bahwa dirinya ditabrak angkot dan bersama sama mengejar angkot tersebut.
Tiba di jalan Wahid Hasyim, mobil angkot tersebut berhasil di berhentikan, dan terjadi cek-cok mulut di jalan tersebut. Supir angkot tersebut sempat menyebutkan kalau dirinya anggota TNI.
Selanjutnya mitra bersama sama driver membawa supir angkot tersebut ke Kantor polisi Medan Baru. Polsek Medan baru mengatakan TKP nya bukan di Wilkum Medan baru namun di Wilkum Medan area dan berdamai menyerankan berdamai secara kekeluargaan.
Terkait kejadian itu, pengemudi ojol Riko yang ditabrak angkot tersebut mengatakan bahwa saat itu dirinya sedang berada di simpang Jalan AR Hakim karena lampu merah.
Editor : Ismail