"Tujuan dari pelaksanaan kegiatan tes urine terhadap angkutan ini untuk memastikan awak dan kru tidak ada yang mengonsumsi narkotika. Ini untuk menjaga keselamatan penumpang dari human error," ucap Wisnu.
Wisnu menambahkan, terhadap kru dan awak angkutan darat, laut, udara yang positif mengonsumsi narkoba akan dilakukan assement (rehabilitasi).
"Tes urine ini akan terus digelar Dit Res Narkoba Polda Sumut selama libur lebaran Idul Fitri dalam mencegah tindak penyalahgunaan dan peredaran narkoba di Sumatera Utara," pungkas Dir Res Narkoba Polda Sumut.
Editor : Jafar Sembiring
Artikel Terkait