Polda Sumut Bantu Trauma Healing Pulihkan Psikologis Keluarga Korban Geng Motor

Jafar
Biddokes Polda Sumut bersama Polres Belawan melakukan trauma healing kepada korban begal beberapa waktu lalu di Belawan, Kota Medan. (Foto: Istimewa)

MEDAN, iNews.id - Aksi geng motor yang melakukan penganiayaan terhadap Retno Suwito, hingga meninggal dunia terjadi di Jalan M Ilyas, Kelurahan Sei Mati, Kecamatan Medan Labuhan beberapa waktu lalu. 


Biddokes Polda Sumut bersama Polres Belawan melakukan trauma healing kepada korban begal beberapa waktu lalu di Belawan, Kota Medan. (Foto: Istimewa)

Di mana, Retno dibantai oleh kawanan geng motor itu di depan sang istri yang tengah dalam kondisi hamil dan juga bersama dua orang anaknya yang masih balita. Sementara, hal itu pun membuat keluarga korban menjadi trauma. 

Atas arahan dari Kapolda Sumut Irjen Pol RZ Panca Putra Simanjuntak, Personel Biddokes Polda Sumut, bersama Direktorat (Dit) Reskrimum dan Polres Belawan, langsung mendatangi rumah Keluarga korban bersama Tim Psikolog membantu istri dan anak-anak almarhum Suwito, untuk mengatasi pengalaman traumatis agar bisa kembali menjalankan aktivitasnya seperti biasa. 

"Kita sangat prihatin dengan peristiwa itu, oleh karenanya Bapak Kapolda Sumut menurunkan Tim selain memburu para pelaku juga tim yang bertugas memberikan bantuan Psikologi berupa trauma healing kepada istri dan anak mendiang suwito yang meninggal dunia setelah dianiaya kawanang geng motor," kata Kabid Humas Polda Sumut, Kombes Pol Hadi Wahyudi, Minggu (24/4/2023). 

"Diharapkan dengan bantuan trauma healing yang diberikan psikologis keluarga korban bisa kembali menjalankan aktivitasnya seperti biasanya," tambah Hadi. 

Hadi mengungkapkan, Kapolda Sumut, Irjen Pol RZ Panca Putra Simanjuntak, juga turut memberikan bantuan sosial dan medis terhadap keluarga yang menjadi korban keberingasan geng motor tersebut. 

"Bantuan yang diberikan tentu wujud empati bapak Kapolda untuk meringankan beban keluarga," ungkapnya. 

Editor : Odi Siregar

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network