SERGAI, iNewsMedan.id - Warga Desa Pematang Ganjang, Kecamatan Sei Rampah, Kabupaten Serdangbedagai (Sergai), dibuat geger dengan penemuan kerangka manusia di dalam sebuah batang pohon aren yang tumbang pada Selasa (9/9/2025) sore. Penemuan ini memunculkan beragam pertanyaan, mulai dari identitas korban hingga penyebab kematiannya.
Berikut adalah beberapa fakta yang berhasil dirangkum dari lokasi kejadian.
Ditemukan di Pohon Aren yang Sudah Mati Empat Tahun
Kerangka ini ditemukan di dalam batang pohon aren yang posisinya sudah tumbang. Menurut polisi, pohon aren tersebut diperkirakan sudah mati sejak empat tahun lalu, tetapi baru tumbang sekitar seminggu terakhir akibat angin kencang. Penemuan ini mengejutkan karena kerangka tersebut ditemukan di dalam batang pohon yang berongga.
Berawal dari Penemuan Tulang Mencurigakan
Penemuan ini pertama kali dilaporkan oleh dua warga, Rian dan Aldi, yang saat itu sedang mengumpulkan buah sawit. Mereka curiga saat melihat ada retakan pada batang pohon aren yang tumbang. Saat memeriksa lebih dekat, mereka menemukan tulang yang mencurigakan. Setelah batang pohon dibongkar, terkuaklah bahwa tulang tersebut merupakan kerangka manusia.
Polisi Temukan Sejumlah Barang Bukti
Tim Inafis Polres Sergai dan Polsek Firdaus segera tiba di lokasi untuk melakukan olah TKP. Selain kerangka manusia, polisi menemukan sejumlah barang bukti di dekat lokasi, di antaranya celana panjang hitam, baju berwarna biru bertuliskan "Justrun," sebuah ponsel Nokia hitam, dan gelang aluminium berwarna perak. Barang-barang ini diduga milik korban dan diharapkan dapat membantu proses identifikasi.
Identitas dan Penyebab Kematian Masih Misteri
Hingga saat ini, identitas korban belum diketahui. Polisi juga belum bisa memastikan apakah ada unsur pidana di balik penemuan ini, seperti pembunuhan. Untuk mengungkap misteri ini, kerangka manusia tersebut telah dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Medan untuk diautopsi.
"Kita juga belum tahu apakah tulang belulang ini merupakan korban pembunuhan atau bukan," ujar Kasi Humas Polres Sergai, Iptu LB Manullang.
Penyelidikan mendalam masih terus dilakukan oleh pihak kepolisian untuk menemukan titik terang dari kasus penemuan kerangka di batang pohon aren ini.
Editor : Jafar Sembiring
Artikel Terkait
