Polisi Ringkus Empat Pelaku Penganiayaan Jurnalis di Madina

Wahyudi Aulia Siregar
Ilustrasi pelaku penganiayaan dipenjara. Foto: Istimewa

MADINA - Tim Gabungan Polda Sumut dan Polres Madina berhasil meringkus empat pelaku penganiayaan terhadap jurnalis media online, Jeffry Barata Lubis. 

Diketahui, Jeffry selain menjadi jurnalis juga menjabat sebagai Ketua Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Kabupaten Mandailing Natal (Madina), Sumatera Utara.

Kapolres Madina AKBP Reza Chairul mengatakan, keempat tersangka yang ditangkap adalah AW, SAL, EM, dan MZ. Mereka ditangkap di kawasan Kabupaten Padang Lawas Utara (Paluta), Sumatera Utara. 

"Iya benar, sudah ditangkap empat orang. Di wilayah Paluta (penangkapannya)," kata Reza, Senin (7/3/2022). 

Setelah ditangkap, keempat tersangka langsung diboyong ke Mapolda Sumut. Itu sesuai dengan perintah Kapolda Sumatera Utara, Irjen Pol Panca Putra. 

Editor : Odi Siregar

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network