Digasak Laos hingga 2 Kali di Piala AFF U23, Fans Timnas Malaysia: Sangat Menjijikkan!

Cikal Bintang
Laos tampil meyakinkan setelah membungkam Malaysia dengan skor 2-0 dalam laga Grup B Piala AFF U-23 2022. 

PHNOM PENH,iNews.id –  Hanya dalam tempo waktu 4 hari saja, Timnas Malaysia digasak dua kali oleh Timnas Laos dalam Piala AFF U-23 2022 membuat fans Harimau Malaya merasa jijik. 

“Terpahat dalam sejarah kalah 2 kali dari Laos dalam masa 4 hari. Sangat menjijikkan,” tulis @bazookapenakatw, netizen yang juga fans Timnas Malaysia.

Fans Malaysia tampaknya benar-benar kecewa dengan kegagalan Tim U-23 di ajang Piala AFF U-23 2022. Bahkan pendukung Harimau Muda ada yang sampai merasa jijik melihat kekalahan Timnas Malaysia U-23 yang dua kali dipecundangi Laos di turnamen tersebut.

Ya, Timnas Malaysia U-23 sampai dua kali kalah dalam pertemuan mereka di Grup B Piala AFF U-23 2022. Paling hangat, Malaysia U-23 kalah 0-2 dari Laos dan membuat tim Harimau Muda itu gugur dari turnamen yang diselenggarakan di Phnom Penh, Kamboja tersebut.

Kekalahan kedua Malaysia dari Laos kali ini diawali dengan aksi Bounphachan Bounkong yang mencetak gol melalui tendangan bebas pada menit ke-43. Malaysia lalu semakin tertinggal lewat gol Souksakhone Bouaphaivanh (85’).

Kekalahan itu sekaligus menggenapkan agregat Timnas Malaysia U-23 atas Laos di Grup B Piala AFF U-23 2022 menjadi 1-4. Mengingat, pertemuan pertama yang digelar pada 18 Februari kemarin berakhir 1-2 yang juga dimenangkan oleh Laos.

Hasil ini membuat banyak netizen Malaysia menumpahkan kekecewaannya di kolom komentar unggahan Federasi Sepakbola Malaysia (FAM). Postingan yang diunggah pada Senin 21 Februari 2022 malam WIB itu langsung banjiri komentar kecewa.

“Skuad senior gagal, skuad junior juga gagal. Mau jadi apa?” tulis @quayuh dalam kolom komentar unggahan akun twitter @FAM_Malaysia, dinukil pada Selasa (22/2/2022).

“Terpahat dalam sejarah kalah 2 kali dari Laos dalam masa 4 hari. Sangat menjijikkan,” sambung @bazookapenakatw.

Tak sampai disitu, Media Malaysia, Makan Bola juga menyebut dua kekalahan itu sebagai salah satu yang terburuk dalam sejarah. Pasalnya, Harimau Malaya -julukan Timnas Malaysia- dikalahkan tim dengan selisih peringkat yang jauh.

Diketahui, Timnas Malaysia kini berada di urutan ke-154, sedangkan Timnas Laos ada di urutan ke-187. Tentu, ini menjadi pukulan telak bagi Harimau Malaya, terkhusus di kancah Asia Tenggara.

“Kekalahan ini sekaligus memberikan pukulan telak bagi timnas di ajang Kejuaraan AFF B-23 Cup di Kamboja yang sebelumnya juga kalah dari tim yang sama 2-1 di Stadion Vishaka,” tulis Makan Bola dalam situs resminya.

“Sebagian besar pendukung menggambarkan kekalahan ini sebagai aksi terburuk yang pernah ditampilkan oleh skuat muda Tanah Air (Malaysia) satu dekade ini,” tambah pernyataan Makan Bola.

Tentun gugurnya Timnas Malaysia U-23 di Piala AFF U-23 2022 adalah kabar yang cukup mengejutkan. Pasalnya Malaysia U-23 dijagokan untuk bisa lolos ke semifinal, namun kenyataannya mereka justru tumbang dua kali di tangan Laos

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network