Capai 170 Juta Pengguna, DANA Turut Dorong Pertumbuhan UMKM di Bali

Kharisma
Communication Lead DANA, Teuku Muhammad Farhan Dermawan. (Foto: iNewsMedan.id/Kharisma)

DENPASAR, iNewsMedan.id - Salah satu platform dompet digital di Indonesia, DANA makin gencar mendorong usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) agar terus berkembang.

Sebanyak 550 ribu UMKM di seluruh Indonesia yang kini bermitra dengan DANA dan 170 juta pengguna pada tahun 2023.

Communication Lead DANA, Teuku Muhammad Farhan Dermawan, mengatakan saat ini pihaknya mendorong untuk terus menjadi sahabat bagi UMKM. Pasalnya, UMKM tentu menjadi salah satu tulang punggung ekonomi nasional.

Tak hanya itu, UMKM juga menjadi yang paling cepat membangun kesejahteraan masyarakat dan memutar roda perekonomian untuk lebih baik.

"Maka itu, kami terus mendorong dengan berbagai cara, mulai dari berkolaborasi dengan pemerintah, lembaga NGO, dan inisiatif-inisiatif yang kami buat. Salah satunya seperti SisBerdaya," kata Farhan di Denpasar, Bali, Kamis (7/3/2024).

Lebih lanjut, program SisBerdaya merupakan program yang telah digagas DANA sejak tahun lalu. Kini pihaknya tengah bersiap untuk menyelenggarakan kembali program tersebut.

Farhan menjelaskan, program SisBerdaya yang dilakukan diantaranya pelatihan, pendampingan, hingga pemberian pendanaan bagi UMKM yang dimiliki oleh wirausaha perempuan. Respon masyarakat terhadap program ini pun positif. Sebab, pada tahun lalu ada ribuan UMKM yang berpartisipasi.

"(Urgensi hadirnya program ini) lebih kepada mimpi kami untuk bagaimana bisa bersinergi dengan berbagai macam pihak dalam mencapai inklusi keuangan yang lebih baik," jelasnya.

Bahkan, inklusi keuangan tidak mungkin tercapai jika masyarakat kurang sejahtera dan tidak teredukasi dengan baik, khususnya soal pemanfaatan digital dalam berwirausaha.

Begitu pun, Farhan memandang output dari hadirnya program SisBerdaya salah satunya adalah berhasil menaikkan omzet UMKM. Peningkatan omzet mulai dari puluhan persen hingga ratusan persen.

"Kami ingin coba kenalkan terus dari hulu ke hilir, kami berikan gambaran, informasi dan potongan-potongan (soal menjadi UMKM yang semakin berkembang) penting untuk bisa mereka ambil. Kemudian diramu jadi satu agar bisnis mereka bisa menjadi lebih baik," ujarnya.

Farhan menambahkan, untuk  wirausaha perempuan dapat lebih banyak yang tertarik  berpartisipasi dalam program SisBerdaya. Program ini dapat menginspirasi pihak lain untuk dapat membantu UMKM semakin berkembang hingga berujung pada kesejahteraan masyarakat.

"Apalagi, sepanjang tahun 2023 pengguna DANA di Bali juga turut naik sebesar 36 persen dan bagi UMKM yang menggunakan DANA dari DANA Bisnis juga naik 15 persen," pungkas Farhan.

Editor : Odi Siregar

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network