Sandiaga Uno Respons soal Kondisi Medan Zoo: Kami Siap Fasilitasi Investor untuk Green Tourism

Jafar
Menparekraf, Sandiaga Uno. (Foto: Okezone)

MEDAN, iNewsMedan.id - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Uno, merespons soal kondisi Medan Zoo yang memprihatinkan di Kota Medan, Sumatera Utara (Sumut).

Sandiaga Uno menegaskan bahwa kebun marga satwa merupakan salah satu destinasi wisata yang harus dikelola dengan sangat baik. Sebab, kebun binatang menjadi salah satu tempat yang paling banyak dikunjungi setiap libur.

“Kebun binatang menjadi destinasi unggulan Natal dan Tahun Baru lalu selain gunung, pantai. Posisinya 3 besar,” ujar Sandiaga Uno pada kegiatan The Weekly Brief Sandi Uno, Rabu (10/1/2024).

Atas hal itu, Sandiaga Uno berpesan agar Medan Zoo dikelola dengan baik. Kemudian, sambungnya, faktor kesehatan satwa dan kesejahteraan karyawan juga tidak boleh dinomorduakan dengan alasan menunggu investor.

“Kami sampaikan pesan ke pengelola, sebelum dapat (investor) yang lebih, janganlah berlarut-larut. Kesehatan satwa dan karyawan jangan dinomor duakan. Kami siap fasilitasi investor untuk green tourism,” jelas Sandiaga Uno.

Sebagai informasi, kondisi Medan Zoo yang memprihatinkan belakangan ini terus menjadi sorotan publik. Pengelolaan yang amburadul membuat beberapa satwa mati, seperti 3 ekor harimau yang mati dalam 2 bulan terakhir.

Editor : Odi Siregar

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network