Ledakan di Sibolga, Kapolda: Petugas Temukan Bahan Peledak Amonium Nitrat

Sukriadi Tanjung
Kapolda Sumut Irjen Pol Panca Putra. (FotoL Dok)

SIBOLGA, iNews.id - Petugas menemukan bahan peledak amonium nitrat usai peristiwa ledakan di Tangkahan Baringin, Jalan KH Ahmad Dahlan, Kelurahan Pancuran Bambu, Kecamatan Sibolga Sambas, Kota Sibolga, Senin (24/1/2022) malam.

Kapolda Sumatera Utara Irjen Pol Panca Putra Simanjuntak memerintahkan penyidik memproses hukum pemilik tangkahan. 

Saat ini, Tim Labotorium Forensik Polda Sumut dan Polres Sibolga masih berada di lokasi kejadian. Dari hasil oleh tempat kejadian perkara (TKP), polisi menemukan amonium nitra di gudang yang hancur terkena ledakan. 

"Berdasarkan temuan itu, tim akan melakukan penyelidikan lebih lanjut," kata Kapoda Sumut Irjen Pol Panca Putra Simanjuntak. 

Berapa saksi, ujar Irjen Pol Panca Putra Simanjuntak, telah dimintai keterangan. Namun pemilik tangkahan masih dicari. "Dari mana sumber bahan peledak (amonium nitrat)? Kenapa disimpan? Kami akan usut tuntas kasus ini dan mencari pemilik tangkahan guna dilakukan penyelidikan," ujar Irjen Pol Panca Putra Simanjuntak.
 

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network