5 Fakta Menarik Kali Biru di Papua, Airnya Bisa Langsung Diminum

Wiwie Heriyani
Kali Biru di Papua. (Foto: Instagram)

JAKARTA, iNewsMedan.id - Destinasi wisata di Papua menarik untuk dikunjungi. Bahkan, salah satu sungai di kawasan tersebut menjadi perbincangan di kalangan netizen luar negeri.

Sungai tersebut adalah Kali Biru, surga tersembunyi yang ada di Kampung Warsambin, Distrik Teluk Mayalibit, Raja Ampat. Tidak hanya menyimpan sejuta pesona dan keindahan panorama alamnya, Kali Biru juga terkenal dengan warna airnya yang jernih dan biru sesuai namanya.

Nah, bagi Anda yang penasaran dengan surga tersembunyi di Papua ini, berikut beberapa fakta menarik tentang Kali Biru, dirangkum pada Senin (28/8/2023).

Keindahan Kali Biru Papua

1. Asal-usul nama Kali Biru

Kali Biru juga punya sebutan yang berbeda-beda di masyarakat setempat. Beberapa penduduk menyebutnya dengan Waiyal. Wai berarti “air”, sementara Yal artinya “tahu apa yang terjadi esok hari”. Penduduk lainnya menamai Kali Biru dengan Warabiar. Dalam bahasa Papua, Warabiar artinya “jernih”.

2. Suhu air yang dingin nan menyegarkan

Kedalaman sungai Kali Biru diperkirakan sekitar 5 meter lebih, sementara di beberapa bagian sungai kedalamannya mencapai 2-3 meter. Arus sungai terbilang tenang. Kali Biru memiliki keistimewaan pada suhu airnya. Walaupun terpapar sinar matahari, suhu air sungai sekitar 10-20 derajat Celcius. Buktinya? Saat dimasukkan ke dalam botol, air sungai ini berembun seperti baru diambil dari lemari pendingin. Air ini juga bisa langsung diminum sebab berasal dari sumber mata air pegunungan. Tapi beda cerita suhu di bagian muara sungai. Suhu air di sana terbagi dua, ada yang sedingin es dan air hangat. Ditilik secara ilmiah, hal itu bisa terjadi akibat sebagian sungai terpapar sinar matahari, sementara separuhnya lagi tertutupi pepohonan yang lebat.

Editor : Odi Siregar

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network