MEDAN, iNews.id - Pengembangan destinasi wisata saat ini terus dilakukan di Indonesia. Salah satunya adalah Danau Toba yang terletak di Sumatera Utara. Danau terbesar di Asia Tenggara itu menjadi salah satu destinasi super prioritas dimasa pemerintahan Joko Widodo.
Menurut mantan Menteri Koordinator Bidang Ekonomi zaman presiden Abdurrahman Wahid, Rizal Ramli bahwa Danau Toba itu terus dibenahi agar banyak wisatawan yang berkunjung ke Danau Terbesar di Asia Tenggara tersebut. Kata Rizal Ramli air danau harus bersih.
"Saya ingin kalau mau ngembangi Danau Toba, danau airnya itu harus bersih. Waktu saya Menko saya minta untuk dibersihkan itu Danau Toba," kata Rizal Ramli, Selasa (22/3/2022).
Oleh karena itu, Rizal Ramli meminta agar jika ingin membenahi Danau Toba itu yang paling penting diperhatikan adalah air Danau Toba agar tidak kotor.
"Saya minta sama Doktor Otto Hasibuan, Ketua Peradi, kita tuntut nih, perusahaan Swiss yang waktu itu dibackingin. kita tuntut 5 kali modalnya, supaya mereka tutup, Otto udah siapin tapi last minute saya diganti," ucap Rizal Ramli.
"Tapi awal tahun ini dia panggil lagi Pak Otto. Minta tolong Pak Otto. Tolong dong bantuin bersihin Danau Toba, kenapa? investor yang dia undang ke sini pada bilang, mau Cina mau apa, kita gak mau bangun apa-apa, elu bersihin dulu Danau Toba dong, elu gimana mau ngembangin Danau Toba kalau airnya itu merusak buat kesehatan jadi baru dia panik, panggil lagi Otto. Otto bilang dulu pak Ramli udah siap mau beresin ini, bapak yang nunggu-nungguin gak beres sekarang saya minta tolong kalau gak jelas mau ngapain yang benar, jangan ngomong doang, saya gak mau ngapain-ngapain," ujar ekonom senior itu.
Kata Rizal Ramli, sewaktu dirinya menjadi Menko Ekonomi dirinya ingin melebarkan Danau Toba karena waktu itu Danau Toba sempit.
"Maunya saya itu kita bersihin danaunya waktu itu saya kan sebagian Danau Toba itu sempit, saya perintahkan supaya digali, supaya lebih lebar, maunya malam-malam, ada kapal pesiar keliling Danau Toba, orang dengarin musik, berdansa makan malem, berasa kayak di Paris gitu loh kayak di pinggir Sungai Sein, turis pasti datang banyak," terangnya.
Tidak hanya itu, Rizal Ramli juga pada saat menjabat sebagai Menko Ekonomi sudah merancang tol untuk ke Danau Toba agar wisatawan cepat tiba di Danau Toba.
"Yang kedua, kalau turisnya orang barat, dia itu maunya ke pantai juga, makanya saya udah rancang waktu itu, kita bikin jalan tol dari Danau Toba ke Sibolga, sehingga itu hanya jadi satu setengah jam, hari ini kan enam jam ke Sibolga, nah kalau satu setengah jam jalan tol sampai ke Sibolga, Sibolga pasti hidup, karena bule-bule turis ini pasti ke sana gitu," pungkas Rizal Ramli.
Editor : Odi Siregar