JAKARTA, iNewsMedan.id– PT PLN (Persero) memastikan kesiapan infrastruktur dan layanan kelistrikan jelang perayaan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 (Nataru). Hal ini disampaikan Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo, dalam konferensi pers di Media Center Kementerian BUMN, Jakarta, Senin (9/12). Acara ini turut dihadiri Staf Khusus Menteri BUMN, Arya Sinulingga, dan Direktur Utama PT Pertamina (Persero), Aloysius Simon Mantiri.
Arya Sinulingga, mewakili Menteri BUMN Erick Thohir, menyampaikan bahwa Presiden Prabowo Subianto telah memberi arahan agar momen Nataru tahun ini berjalan lancar dan nyaman. Ia mengapresiasi kesiapan PLN, termasuk pembentukan satuan tugas khusus untuk menjaga keandalan pasokan listrik.
“PLN sudah siap menyambut Nataru. Satgas-satgas telah dibentuk untuk memastikan kelancaran pasokan,” ujar Arya.
Arya juga menyoroti pentingnya infrastruktur Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) di jalur tol mengingat meningkatnya penggunaan kendaraan listrik.
Dalam kesempatan tersebut, Darmawan Prasodjo memastikan kesiapan sistem kelistrikan telah dilakukan sejak jauh-jauh hari, termasuk antisipasi beban puncak hingga 39 gigawatt (GW) dengan cadangan daya 14 GW.
PLN juga menyiapkan 81.591 personel di 1.853 posko seluruh Indonesia, lengkap dengan peralatan seperti genset, UPS, dan gardu bergerak. Selain itu, sebanyak 2.490 unit SPKLU telah disiagakan di 1.745 lokasi strategis untuk mendukung mobilitas pemudik pengguna kendaraan listrik.
“Kami berharap perayaan Natal dan Tahun Baru berjalan lancar, hikmat, dan tanpa gangguan. Selamat berkumpul dengan keluarga, dan hati-hati di jalan,” tutup Darmawan.
Editor : Ismail