NIAS, iNewsMedan.id - Masyarakat Desa Botohaenga di Kecamatan Bawolato, Kabupaten Nias, Sumatera Utara, dihebohkan oleh kemunculan Suardin Lase.
Pria tersebut menghilang secara misterius selama beberapa hari dan tiba-tiba muncul, mengaku bahwa dia telah dikejar-kejar oleh orang tak dikenal (OTK) di dalam hutan, pada malam Senin (12/2/2024).
Sebelumnya, Suardin Lase telah dicari oleh keluarga dan warga bersama tim Basarnas Nias di berbagai lokasi, mulai dari menyusuri sungai terdekat hingga ke dalam hutan, namun tak berhasil ditemukan.
Warga memadati rumah seorang warga Nias yang hilang misterius dan muncul kembali di hutan. Foto: MPI/Jonirman Tafonao
Pada malam harinya, dia mengejutkan banyak orang dengan tiba-tiba muncul di depan rumahnya.
"Pada malam ini, tiba-tiba saja dia muncul dari kegelapan dan kembali ke rumah saudaranya di Desa Botohaenga (yang berdekatan dengan rumahnya). Dia tiba di rumah sekitar pukul 22.15 WIB malam ini," kata Onlihu Ndraha, seorang warga setempat, pada hari Senin (12/2/2024).
Editor : Sazili MustofaEditor Jakarta