get app
inews
Aa Read Next : Easycash Kolaborasi dengan AFPI dan OJK untuk Mendukung UMKM Sumatra Utara

Event Fun Bike Delipark Ajak Masyarakat Medan Hidup Sehat

Selasa, 10 Oktober 2023 | 15:50 WIB
header img
Event Fun Bike Delipark Ajak Masyarakat Medan Hidup Sehat. (Foto: Istimewa)

MEDAN, iNewsMedan.id - Hasil kolaborasi Delipark Mall dan Bank BRI sukses gelar acara Fun Bike dengan total peserta sepeda sekitar 800 peserta dari target awal 400 peserta turut menyemarakkan event ini.

Acara yang diselenggarakan tanpa ada biaya pendaftaran di awal dihadiri para peserta dari berbagai kalangan, mulai dari Nasabah Bank BRI, Customer Delipark Mall, komunitas sepeda, hingga masyarakat umum kota Medan.

Pelepasan peserta Fun Bike dilakukan langsung oleh Regional Funding Transaction Head BRI Regional Medan, Elizabeth Primasari dan bersama dengan Center Director Delipark Mall, Ronald Lim. 

Event Fun Bike ini mengajak peserta sepeda untuk berkeliling kota Medan dan sekitarnya sejauh 16 km. Peserta akan diajak untuk melintasi jalan kota Medan mulai dari Menari BRI Medan – Jl. Putri Hijau. Jl Glugur – Tugu Adipura – Jl. Adam Malik – Tugu Majestik – Gatot Subroto – Sei Sikambing – Sunggal – Titi Bobrok – Jl. Setia Budi – Jl. Dr. Mansyur – Jl. Jamin Ginting – Jl. Pattimura – Jl. Sudirman – Jl. Diponegoro – Jl. Pengadilan – Jl. Raden Saleh – Jl. Putri Hijau – Jl. Guru Patimpus – hingga Finish di Riverside Delipark Mall.

Event Fun Bike turut diisi dengan rangkaian acara yang telah disiapkan untuk menghibur peserta sepeda, mulai dari Live Music hingga Lucky Draw berupa voucher belanja yang dibagikan kepada peserta yang beruntung dengan total hadiah sebanyak 50 voucher. 

Gumi selaku Marcomm Manager Delipark Mall mengatakan, pihaknya sangat berterima kasih kepada para peserta event Fun Bike yang telah meluangkan waktunya untuk datang dari pagi subuh kemari, dan tentunya kita berharap dengan adanya event ini, menjadikan inspirasi kepada masyarakat Medan untuk meningkatkan gaya hidup sehat yang bisa dimulai dari olahraga.

"Dengan adanya kegiatan kolaborasi Delipark dengan BRI ini menjadi awalan kita dalam memperkenalkan program kerjasama kami kepada masyarakat, karena khususnya akan ada program belanja antara Delipark dengan BRI yang telah disiapkan dan akan datang. Jadi dipastikan dulu sebelumnya telah mempunyai member Delipark dan juga rekening BRI," pungkasnya, Selasa (10/10/2023).

Editor : Odi Siregar

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut