LANGKAT, iNewsMedan.id - Keunikan Kolam Abadi di Kabupaten Langkat, Sumatera Utara (Sumut) menarik untuk dijelajahi. Bahkan, tempat pemandian ini membuat pengunjung betah.
Ya, desa yang ada di Langkat tersebut adalah Desa Rumah Galuh, Kecamatan Sei Bingai, Kabupaten Langkat, Provinsi Sumatera Utara. Berada di desa ini, Anda dapat menemukan Kolam Abadi Pelaruga atau dikenal dengan nama Air Terjun Teroh-Teroh.
Keunikan dari kolam ini adalah memiliki air kebiruan sejernih kristal. Ketika berada di dalam kolam, Anda akan melihat dengan jelas dasar dari kolam yang begitu eksotis. Penasaran ingin tahu seperti apa keunikan dari Kolam Abadi ini? Berikut ulasannya dirangkum pada Rabu (23/8/2023).
Kampung Unik di Sumatera Utara
Selalu saja ada hal menarik yang dapat dijelajahi ketika travelling ke Sumatera Utara. Salah satunya, Kota Langkat, yang bisa dikunjungi. Di sini, terdapat berbagai objek wisata menarik, yaitu Kolam Abadi Pelaruga. Objek wisata ini tepatnya berada di Desa Galuh Kecamatan Sungai Bingai, Langkat. Dinamakan Pelaruga karena objek wisata Desa Rumah Galuh ini dijaga dan dilestarikan oleh salah satu komunitas pemandu alam yang bernama Pelaruga (Pemandu Alam Rumah Galuh). Kalau nama aslinya adalah air terjun Teroh-Teroh yang dalam bahasa Batak berarti 'bawah-bawah'. Dinamakan teroh-teroh, karena air pada wisata alam ini berasa dari mata air yang sangat jernih dan bersih.
Kolam abadi ini terlihat eksotis karena memiliki air berwarna kebiru-biruan dan juga jernih. Suasananya sangat tenang dan sejuk karena tersembunyi di tengan hutan Kota Langkat.
"Namanya Kolam Abadi Pelaruga, dinamakan Kolam Abadi mungkin karena air kolam ini yang sangat jernih. Sejatinya ini adalah mata air yang membentuk seperti air terjun di bagian atasnya. Ketika matahari menyibak kolam ini, maka akan terlihat cahaya yang memantul. Bagian dasar kolam pun akan sangat terlihat jelas seperti kaca. Airnya bisa diminum langsung karena memang ini bersumber dari mata air alami," tulis Instagram @Indoflashlight.
Jika suka dengan tantangan uji adrenalin, cobalah untuk melompat dari bebatuan setinggi empat meter atau lebih, menuju kolam abadi. Setelah menceburkan diri, biarkan badan hanyut mengikuti arus. Ini menjadi sensasi berwisata yang asyik dan unik. Kolam abadi ini memiliki aliran sungai yang sama dengan Air Terjun Tongkat yang dalamnya sekitar dua sampai tiga meter. Jika tertarik ingin berenang di kolam abadi ini, Anda dapat menempuh perjalanan menuju Pelaruga. Ketika sampai di Pelaruga, Anda harus ditemani ranger yang siap memandu perjalanan menuju kolam abadi.
Biasanya, satu ranger mengawasi sepuluh orang pengunjung. Sebelum memulai perjalanan, Anda akan diberi perlengkapan sebelum mandi. Setiap pendatang diwajibkan mengenakan baju pelampung untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, seperti hanyut oleh arus yang deras di tempat pemandian.
Itulah seputar kampung unik di Sumatera Utara yang menarik untuk dijelajahi. Jangan lewatkan untuk singgah ke Kolam Abadi Peluraga.
Artikel ini telah terbit di halaman iNews.id dengan judul Kampung Unik di Sumatera Utara, Hanya di Desa Terpencilnya Bisa Lihat Kolam Abadi Jernih Kebiruan
Editor : Odi Siregar