get app
inews
Aa Read Next : KAI Divre I Sumut Prediksi Puncak Arus Balik Lebaran pada 14 April 2024

KAI Divre I Sumut Tolak Keberangkatan 8.819 Calon Penumpang, Ini Penyebabnya 

Jum'at, 07 Januari 2022 | 15:18 WIB
header img
Suasana stasiun kereta api Medan

MEDAN, iNews.id - Selama 2021, sebanyak 8.819 calon penumpang kereta api tidak dapat memenuhi persyaratan perjalanan di tengah pandemi Covid-19. Hal tersebut terlihat dari data PT Kereta Api Indonesia (KAI) Divisi Regional I Sumatera Utara (Divre I Sumut). 

Manager Humas PT KAI Divre I Sumut, Mahendro Trang Bawono mengatakan, PT KAI Divre I Sumut konsisten menerapkan protokol kesehatan guna mencegah penyebaran Covid-19 melalui transportasi kereta api.

"Juga memastikan hanya penumpang yang benar-benar memenuhi ketentuan yang boleh melakukan perjalanan menggunakan kereta api,” katanya, Jumat (7/1/2022).

Mahendro menjelaskan bahwa sepanjang 2021, PT KAI Divre I Sumut hanya mengangkut 1.266.465 penumpang. Jumlah tersebut jika dirinci, yaitu penumpang KA kelas Eksekutif 32.953, Bisnis 60.994, Ekonomi 309.098, dan KA Lokal 863.420.

"Angka tersebut turun sebesar 15% dari tahun 2020, yakni sebanyak 1.490.819 penumpang," jelasnya. 

Penurunan jumlah volume pelanggan tersebut, kata Mahendro disebabkan pembatasan persyaratan pelaku perjalanan yang menggunakan moda transportasi kereta api.

"Hal tersebut sesuai dengan aturan yang dikeluarkan oleh Satuan Tugas Penanganan Covid-19 maupun Direktorat Jenderal Perkeretaapian Kementerian Perhubungan selama tahun 2021," tandasnya.
 

Editor : Ismail

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut