get app
inews
Aa Text
Read Next : Personel BKO Polda Sumut Berjibaku Antar Logistik Pemilu

Gerebek Rumah di Medan Tuntungan, Polda Sumut dan Bea Cukai Sita 243 Bal Pakaian Bekas

Senin, 03 April 2023 | 12:34 WIB
header img
Petugas mengamankan ratusan balpres pakaian bekas di Medan Tuntungan (Istimewa)

MEDAN, iNewsMedan.id-  Direktorat (Dit) Reskrimsus Polda Sumut bersama Kanwil Bea Cukai Sumut menggerebek sebuah rumah yang dijadikan tempat penyimpanan pakaian bekas ilegal di Kompleks Medan Permai, Jalan Serimpi, Kelurahan Namo Gajah, Kecamatan Medan Tuntungan.

Kabid Humas Polda Sumut, Kombes Pol Hadi Wahyudi mengatakan, penggerebekan itu menindaklanjuti dugaan tindak pidana dengan sengaja mengangkut barang impor pakaian bekas tanpa memiliki dokumen yang sah.

"Dari rumah yang digerebek itu disita barang bukti 243 bal pakaian bekas diduga tanpa dokumen," terang Hadi, Senin (3/4/2023).

Dari hasil pemeriksaan, Hadi mengungkapkan rumah yang digerebek itu milik Tiorlina br Pardosi, warga Tarutung, Taput yang dikontrak seorang bermarga Manurung diduga sebagai pemilik bal pakaian bekas.

"Untuk barang bukti ratusan bal pakaian bekas itu dibawa ke tempat penimbunan Kanwil Bea Cukai Sumut di Belawan. Saat ini kasusnya masih dalam pengembangan," pungkasnya.

Editor : Ismail

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut