get app
inews
Aa Text
Read Next : Sofyan Tan : Masih Ada Mesin Tua di Laboratorium Praktek Guru SMK

Komisi VIII DPR RI Berikan Bantuan ATENSI Bersama Sentra Bahagia

Sabtu, 18 Februari 2023 | 20:53 WIB
header img
Komisi VIII DPR RI Berikan Bantuan ATENSI Bersama Sentra Bahagia. (Foto: Istimewa)

MEDAN, iNewsMedan.id - Kementerian Sosial RI melalui Sentra "Bahagia" di Medan menjadi salah satu tujuan Komisi VIII DPR RI dalam agenda kunjungan kerja (kunker) reses di Provinsi Sumatera Utara masa persidang III, tahun sidang 2022-2023.

Tim kunker kali ini diketuai oleh wakil ketua komisi yaitu Marwan Dasopang yang berasal dari Sumatera Utara dapil II. Marwan menyampaikan, dalam kegiatan itu sekaligus memberikan motivasi kepada penerima manfaat yang hadir di gedung aula Sentra Bahagia dan menyerahkan bantuan Asistensi Rehabilitasi Sosial (ATENSI).

"Kalau ada tekad dan semangat pasti bisa meringankan beban hidup dengan usaha," ucap di Medan, Sabtu (18/2/2023).

Adapun bantuan ATENSI yang disalurkan oleh Sentra "Bahagia" di Medan berupa pemenuhan kebutuhan hidup layak untuk 458 orang (disabilitas dan lansia) Rp412.200.000, bantuan pemenuhan kebutuhan hidup layak untuk 13 orang (korban kebakaran) Rp26.000.000, motor roda tiga untuk 15 orang sebesar Rp564.375.000.

Selain itu, tongkat adaptif untuk 80 orang sebesar Rp131.600.000, kursi roda untuk 2 orang sebesar Rp3.175.000, alat bantu dengar untuk 9 orang sebesar Rp3.246.750, kewirausahaan untuk 15 orang sebesar Rp75.000.000. Untuk total bantuan dari Sentra Bahagia sebesar Rp1.215.596.750.

Selain Sentra Bahagia, terdapat Sentra Insyaf yang juga berada di Sumut. Adapun bantuan Asistensi Rehabilitasi Sosial (ATENSI) yang diberikan oleh Sentra Insyaf berupa bantuan motor roda tiga untuk 13 orang sebesar Rp487.499.987, alat bantu dengar untuk 56 orang sebesar Rp149.408.000, kursi roda untuk 104 orang sebesar Rp242.424.000, tongkat ketiak untuk 89 orang sebesar Rp49.395.000.

Lebih lanjut, bantuan sembako untuk 208 orang sebesar Rp112.465.600, tongkat ketiak untuk satu orang sebesar Rp555.000, bantuan korban bencana kebakaran untuk 9 orang sebesar Rp21.715.000, wirausaha untuk 1 orang sebesar Rp2.950.000. Total bantuan dari Sentra Insyaf sebesar Rp1.066.412.587. Adapun total bantuan dari kedua Sentra berjumlah Rp2,282,009,337.

Saat tiba di lokasi, tim kunker sempat melakukan uji coba terhadap motor roda tiga dan didampingi oleh Iman Imaduddin Hamdan selaku Plt. Kepala Sentra Bahagia Medan sekaligus Kepala Sentra Insyaf.

Tujuannya untuk memastikan setiap bantuan sosial yang diberikan kepada Penerima Manfaat dapat berfungsi dan dalam kondisi baik.

Salah satu penerima bantuan kursi roda dan pemenuhan kebutuhan hidup layak dari Sentra Bahagia, Joshua Pasaribu menyatakan terima kasih kepada Kemensos.

Menurutnya, bantuan yang diberikan sangat membantu meringankan beban hidup sehari-hari. 

"Saya mewakili teman-teman penyandang disabilitas mengucapkan terima kasih kepada Ibu Mensos dan para wakil rakyat," ujarnya.

Ikut turut hadir dalam acara ini antara lain terdapat 17 Anggota Komisi VIII DPR RI yang turut serta pada kunjungan ke Sumut. Enam diantaranya langsung hadir pada kegiatan Pengelolaan Bantuan Sosial di Sentra Bahagia yaitu Marwan Dasopang, M. Husni, Buchori Yusuf, I Komang Koheri, Rachmat Hidayat dan Mohammad Saleh.

Editor : Odi Siregar

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut